Mohon tunggu...
Mery Setiani
Mery Setiani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswi

Penulis pemula yang memiliki hobi menonton film dan ingin mencoba untuk mengeksplor serta mempelajari hal baru, disamping kegiatan utamanya sebagai mahasiswi di salah satu Universitas swasta di kabupaten Brebes.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Awet Muda Melalui Yoga, Why Not?

15 Agustus 2023   10:16 Diperbarui: 15 Agustus 2023   10:40 124
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: https://www.instagram.com/p/CXOLgnPhoBz/?igshid=MzRlODBiNWFlZA== 

Siapa sih yang tidak menginginkan paras awet muda di usia senja? Rasanya setiap wanita pasti mendambakan hal tersebut. Untuk bisa mendapatkan penampilan yang awet muda dan segar tentu banyak macam cara yang dapat dilakukan, mulai dari melakukan pola hidup sehat sampai melakukan berbagai rangkaian treatment kecantikan di klinik kecantikan.

Nah, bagi yang memiliki budget minim dan ingin tetap berusaha mendapat wajah yang segar dan awet muda, maka menerapkan pola hidup sehat bisa jadi jalan alternatif. Namun tak jarang, tidak semua orang bisa cocok melakukan olahraga berat dan diet ketat.

Oleh karena itu, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan rutin melakukan yoga. Yoga bisa dijadikan sebagai alternatif olahraga yang cukup santai dan dapat dilakukan di manapun dan kapanpun. Selain itu, yoga juga bisa dilakukan oleh berbagai kalangan usia.

Senam yoga merupakan penyatuan antara gerak tubuh, nafas dan pikiran. Menurut Ridwan, efek dari senam yoga dapat memberikan ketenangan sehingga aliran darah menjadi lancar dan kerja jantung berjalan dengan baik (Sena dkk., 2019).

Di lain kesempatan, Jeniver Ling-Ling selaku instruktur di salah satu studio yoga juga berpendapat bahwa gerakan-gerakan yang dilakukan saat melakukan yoga dapat membuat kulit wajah kita jadi terlihat awet muda. Hal itu disebabkan karena gerakan-gerakan yoga kebanyakan dapat membantu memperlancar peredaran darah serta posisi kepala yang berada lebih bawah dibanding dengan jantung secara tidak langsung dapat melawan gravitasi sehingga membuat kulit wajah jadi lebih kencang. Selain itu, aliran oksigen yang dibawa oleh sel-sel darah juga lebih lancar dan membuat kerja jantung jadi lebih baik (Sena, dkk. 2019). Di samping itu, melakukan yoga secara rutin juga dapat membantu agar tubuh kita jadi lentur, tidak mudah capek, dan membantu untuk merilekskan tubuh.

Lalu, apa saja gerakan yoga yang bisa dipraktekkan demi mendapatkan kulit wajah yang terlihat awet muda? Dilansir dari website yoganeka.com , gerakan-gerakan yoga yang dapat dipraktekkan di rumah antara lain downward facing dog, plow (Halasana), shoulder stand (salamba sarvangasana), forward bend (uttanasana), dan fish (matyasana).

Gerakan-gerakan yoga tersebut bisa dipraktekkan sendiri di rumah namun harus dilakukan dengan hati-hati. Lebih utama lagi, jika memang kita memiliki budget dan waktu lebih, kita bisa mencoba untuk ikut bergabung yoga di studio yoga agar lebih aman dan seru. Selain itu, agar mendapatkan kulit wajah dan penampilan yang awet muda dan segar, ada baiknya jika selain rutin melakukan yoga, kita juga harus menjaga asupan-asupan makanan yang akan kita makan. Makanlah makanan-makanan yang sehat dan bergizi lengkap, serta istirahat lah dengan cukup agar selain terlihat awet muda, tubuh juga sehat, segar, dan bugar, meski usia sudah mulai lanjut 

Karena, bertambah nya usia adalah semestinya, namun bagaimana kita di usia senja nanti (ingin sehat, dan awet muda atau malah semakin jompo) adalah pilihan kita. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun