Mohon tunggu...
Mentari Annissa
Mentari Annissa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa yang sedang menjalani KKN dan hendak membuat reportase mengenai kegiatan KKN saya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Undip Sampaikan Pendidikan Anti-Narkoba kepada Anak-anak di Panti Asuhan Eunike Puri Anjasmoro

11 Agustus 2022   11:11 Diperbarui: 11 Agustus 2022   11:37 374
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa KKN Tim II Undip Kelurahan Tawangsari bersama Anak-Anak di Panti Asuhan Eunike Semarang (Dokpri)

Kelurahan Tawangsari, Kecamatan Semarang Barat (31/07/2022) -- Mahasiswa KKN Tim II Undip 2022 di Kelurahan Tawangsari, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang berkunjung ke Panti Asuhan Eunike Puri Anjasmoro untuk bersosialisasi mengenai bahaya narkoba. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan definisi narkoba serta jenis-jenis narkoba yang umum beredar sehingga meningkatkan kesadaran remaja akan bahaya penyalahgunaan narkoba bagi kalangan remaja.

Penyampaian Materi
Penyampaian Materi "Pendidikan Anti-Narkoba" oleh Perwakilan Mahasiswa KKN Undip Kelurahan Tawangsari (Dokpri)

Kegiatan sosialisasi dilaksanakan untuk menyampaikan materi berjudul "Pendidikan Anti-Narkoba". Pendidikan ini dilakukan dengan memberikan materi mendasar mengenai narkoba. Penguatan materi dasar dinilai sangat penting karena selain diselenggarakan untuk memberikan dasar pengetahuan, pendidikan dasar inilah yang selanjutnya dikembangkan untuk memahami materi tingkat berikutnya. Pendidikan yang diberikan mencakup pengertian narkoba, jenis-jenis narkoba, faktor penyebab penyalahgunaan narkoba, serta Undang-Undang yang mengatur tentang narkoba.

Penyerahan Doorprize kepada Pemenang Kuis Asyik dan Lomba Mewarnai Kreatif (Dokpri)
Penyerahan Doorprize kepada Pemenang Kuis Asyik dan Lomba Mewarnai Kreatif (Dokpri)

Sosialisasi "Pendidikan Anti-Narkoba" dilaksanakan bersamaan dengan serangkaian acara program kerja multidisiplin "Edukasi Bahaya Narkoba" yang dilaksanakan oleh Kelompok KKN Kelurahan Tawangsari. Selepas penyampaian materi, selanjutnya dilakukan kuis asyik terkait materi yang telah disampaikan pembicara. Acara berikutnya adalah lomba mewarnai kreatif. Pemenang dari kuis serta lomba mewarnai diberikan doorprize. Acara berlangsung dengan baik karena anak-anak begitu antusias dan mengajukan beberapa pertanyaan, sehingga dengan demikian diharapkan melalui pendidikan yang diberikan mampu meningkatkan kesadaran remaja akan bahaya narkoba.

Penulis: Kelompok 1 KKN Kelurahan Tawangsari

DPL: Rosa Amalia, S.Pi., M.Si.

Lokasi: Kelurahan Tawangsari, Kecamatan Semarang Barat

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun