Mohon tunggu...
mentari sabaggalet
mentari sabaggalet Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti || Penerima Baeasiwa KIP MERDEKA 2021 || Jurusan D-4 Usaha Perjalanan Usaha

Penerima KIP MERDEKA Angkatan 2021||STP Trisakti Jakarta||Jurusan D-4 Usaha Perjalanan Wisata

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Objek Wisata Kulukubuk

5 Maret 2022   11:41 Diperbarui: 5 Maret 2022   11:45 433
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Halo sobat baca!

Saya Mentari Sabaggalet,mahasiswa dari sekolah tinggi pariwisata Trisakti dan saya mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah .kali ini saya ingin berbagi tentang objek wisata yang ada di mentawai yaitu kulukubuk.

Selamat membaca...

Kulukubuk merupakan suatu obejek wisata air terjun yang yang terletak di mentawai dan menjadi sasaran para wisatawan saat berkunjung disana  dimana air nya yang sangat dingin,tempat wisata ini terletak di Desa madobag,kecamatan siberut selatan, kabupaten kepulauan Mentawai ,provinsi sumatera Barat.Air terjun kulukubuk ini terdiri dari dua tingkat dengan ketinggian yang mencapai 70 meter yang sangat cocok dijadikan tempat mandi di alam dan sangat menyegarkan. kesegaran air yang dingin ini dan perairannya yang dangkal membuat suatu keindahan air yang mengalir deras dari atas.wisata air terjun kulukubuk sangat wajib untuk di kunjungi selain menikmati keindahan nya bisa juga dijadikan untuk menaklukan rasa penasaran air kulukubuk yang berada di mentawai.

wisata kulukubuk ini berada di tengah hutan  yang sangat  banyak pohon di sekitarnya tetapi kawasan air terjun ini sangat bersih karna setiap daun daun yang jatuh dari atas selalu di bersihkan.untuk menuju tempat wisata kulukubuk ini bisa ditempuh dengan sepeda motor dan sampan atau boat perjalanannya pun bisa sampai 3 atau 4 jam tergantung dengan cuaca ,jika hujan terus menerus maka jalannya pun akan licin dan lumpur yang akan menghambat perjalanan kita jika kita menggunakan motor . beberapa tahun belakangan ini air terjun kulukubuk sangat banyak dikunjungi oleh wisatawan domestik  maupun wisatawan mancanegara selain itu banyak juga di kunjungi warga lokal pada saat libur  natal dan akhir tahun  . pemandangan yang sangat indah dari tengah hutan membuat air terjun kulukubuk ini terasa sangat berbeda dengan airnya yang dingin membuat kita selalu tertarik untuk terus mencoba kesegarannya.

inilah objek wisata kulukubuk yang wajib kamu kunjungi dan merasakan indah nya kawasan sekitar dan air nya yang begitu dingin tetapi sangat menyegarkan.

baiklah teman teman tulisan saya sampai disini dulu maaf jika ada kesalahan kata dan terima kasih sudah menyempatkan waktu buat membaca, semoga bermanfaat...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun