Rajut Wukirsari atau Garari di Desa Wukirsari, Imogiri, Bantul, DI Yogyakarta pada Sabtu (28/9/2024). Peresmian yang berlangsung di Joglo Wisata Wayang dihadiri oleh ibu rumah tangga yang berkecimpung dalam kerajinan rajut, Lurah Wukirsari Susilo Hapsoro, S.E., kepala dusun, pengelola Joglo Wisata Wayang, dan karang taruna. Pada peresmian tersebut juga turut hadir Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni FISHIPOL UNY Prof. Dr. Mukhamad Murdiono, M.Pd., Ketua Departemen Dr. Marita Ahdiyana, M.Si., Dosen Pendamping PPK Ormawa UNY Heru Sukoco, S.Si., M.Pd., Dosen Pendamping PPK Ormawa HMAP UNY 2024 Titis Dewi Anggalini, S.Pd., S.I.P., MPA., dosen Administrasi Publik, anggota HMAP UNY, dan Tim Labdagati PPK Ormawa HMAP UNY 2023.
Baswara, tim PPK Ormawa HMAP UNY 2024, melakukan peresmian GaleriPPK Ormawa atau Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan merupakan program inisiasi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi berupa pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang direncanakan dan dilaksanakan oleh organisasi kemahasiswaan. Pada tahun ini, Tim Baswara mengangkat judul "Penguatan Kapasitas Ibu Rumah Tangga Melalui Pengembangan Kerajinan Rajut Berbasis Ekonomi Digital Di Desa Wukirsari” dengan program unggulan berupa pembangunan Galeri Rajut Wukirsari, Kelas Inovasi, Kelas Digital, Kelas Legalitas, dan Kelas Desain dan Fotografi, serta Kelas Packaging.
Peresmian Garari dimulai pukul 09.00 WIB yang diawali dengan pembukaan oleh pembawa acara, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan penampilan Tari Diandra Diponegoro. Kegiatan peresmian kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Tim Baswara Gilang Dicky Bachtiar. Dalam sambutannya, Gilang menyampaikan bahwa adanya Garari merupakan wujud aktualisasi pengabdian untuk mendukung promosi rajut di Desa Wukirsari “Tujuan kami juga ingin melestarikan sekaligus mempromosikan seni rajut yang ada di Desa Wukirsari ini, serta memberikan wadah bagi para pengrajin rajut untuk dapat memamerkan karya-karya luar biasa mereka”, ucap Gilang dalam sambutannya.
Sambutan dilanjutkan oleh Bapak Prof. Dr. Mukhamad Murdiono, M.Pd selaku Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni FISHIPOL UNY. Beliau mengucapkan terima kasih atas kesediaan Desa Wukirsari dalam menerima program pengabdian dan pemberdayaan ini. Sambutan kemudian dilanjut oleh Bapak Susilo Hapsoro, S.E. selaku Lurah Wukirsari. Beliau sangat senang karena Wukirsari dipilih menjadi lokasi pengabdian masyarakat oleh Tim Baswara dengan mengangkat rajut sebagai fokusnya. Bapak Susilo juga berharap dengan adanya Galeri Rajut Wukirsari ini kerajinan rajut di Wukirsari bisa semakin maju. Selain itu, beliau juga berharap Wukirsari dengan UNY terus bisa menjalin hubungan baik, meskipun program PPK Ormawa telah selesai.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan laporan capaian kegiatan selama pengabdian berlangsung oleh Gilang Dicky selaku ketua Tim Baswara. Pada sesi ini, Gilang memaparkan kondisi sebelum adanya program PPK Ormawa HMAP UNY, inovasi program yang dilaksanakan di Desa Wukirsari, dan bagaimana perubahan yang terjadi setelah adanya inovasi program tersebut. Setelah laporan capaian kegiatan selesai dipaparkan, kegiatan ini berlanjut dengan pemotongan tumpeng oleh Bapak Susilo Hapsoro, S. E. selaku Lurah Wukirsari sebagai simbolis atas diresmikannya Galeri Rajut Wukirsari atau Garari yang bekerja sama dengan Joglo Wisata Wayang Wukirsari. Pada kegiatan peresmian ini juga terdapat sesi penyerahan miniatur Garari dan Nomor Induk Berusaha (NIB). Selain itu, juga terdapat fashion show dari ibu-ibu rajut yang memamerkan hasil karya mereka selama mengikuti program-program PPK Ormawa HMAP UNY. Tamu undangan yang hadir juga diajak berkeliling untuk menikmati hasil rajutan yang tertata dengan baik di dalam Garari. Namun, sebelum memasuki ruangan, terdapat pemotongan pita dan penandatanganan prasasti yang juga menjadi simbolis atas peresmian Garari. Pemotongan pita dilakukan oleh Bapak Prof. Dr. Mukhamad Murdiono, M.Pd selaku Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni FISHIPOL UNY. Sementara, penandatanganan prasasti dilakukan oleh Bapak Prof. Dr. Mukhamad Murdiono, M.Pd selaku Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni FISHIPOL UNY dan Bapak Susilo Hapsoro, S. E. selaku Lurah Wukirsari.
Peresmian ini menjadi saksi adanya kolaborasi dan diterimanya Tim Baswara PPK Ormawa HMAP UNY 2024 di Desa Wukirsari. Dengan hadirnya Galeri Rajut Wukirsari, diharapkan masyarakat dapat semakin bangga dengan rajut serta membuka lebih banyak kesempatan untuk memasarkan produk-produk lokal ke pasar yang lebih luas. Garari tidak hanya menjadi pusat edukasi dan kreasi, tetapi juga simbol kekuatan ekonomi kreatif desa yang terus tumbuh.
PPKO HMAP UNY 2024!
Merajut Asa, Wukirsari Sejahtera!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H