Penerapan pola hidup yang sehat di masa pandemi saat ini sangatlah penting. Tujuannya adalah agar sistem kekebalan tubuh semakin meningkat dan tubuh tidak mudah terserang penyakit ataupun virus di masa pandemi COVID-19 ini.Â
Menerapkan pola hidup yang sehat tentunya juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan mental, membuat pikiran menjadi lebih positif, serta meningkatkan produktivitas. Menurut para ahli, pola hidup sehat tidak hanya sekedar makan, tidur, dan olahraga yang cukup saja. Pola hidup yang sehat merupakan kondisi dimana fisik, mental, dan spiritual tetap sehat dan terjaga.
Tips melakukan pola hidup sehat yang pertama adalah, mengonsumsi makanan yang mengandung protein dan zat besi, seperti telur, ikan, dada ayam, sayur-sayuran, serta kacang-kacangan. Terapkan pula pola makan 4 sehat 5 sempurna. Makanan 4 sehat terdiri dari nasi, lauk pauk, sayur-sayuran, serta buah-buahan. Sedangkan 5 sempurnanya ialah susu. Kemudian hindari makanan yang mengandung bahan pengawet, seperti makanan siap saji, karena akan menyebabkan kanker. Selain itu, kita juga harus mengonsumsi vitamin untuk meningkatkan metabolisme tubuh.
Setelah menjaga pola makan, tips selanjutnya yaitu, menjaga pola pikir. Pikiran yang sehat mencerminkan kehidupan yang sehat. Menjaga pola pikir dapat dilakukan dengan cara meditasi. Meditasi yang dilakukan secara rutin dapat membuat pikiran menjadi lebih positif serta hidup menjadi lebih tenang dan bahagia. Selain melakukan meditasi, ada pula cara lain yang dapat dilakukan untuk menjaga pola pikir yaitu, melakukan hobi yang disukai, seperti menggambar, mendengarkan musik, memasak, dan lain sebagainya. Menurut penelitian, melakukan hobi yang disukai dapat membuat seseorang bekerja lebih baik, sehingga meminimalisir timbulnya rasa stres dalam diri.
Selain kedua tips diatas, istirahat yang cukup juga sangatlah penting. Tubuh yang kurang istirahat akan merasa kelelahan, menurunkan produktivitas kerja, serta menimbulkan stres berlebih yang berujung pada depresi. Waktu ideal untuk beristirahat yaitu 7-9 jam perhari dimulai pukul 21.00 malam dan bangun pada pukul 05.00 pagi. Namun, beberapa ahli menyarankan untuk memulai tidur pada pukul 8 malam, agar kita bisa bangun di pagi hari dalam keadaan segar dan semangat. Apabila kita senang begadang, tidur di atas jam 12 malam maka akan memberikan dampak buruk bagi kesehatan, seperti memicu munculnya kecemasan berlebih, depresi, dan kondisi mood yang tidak stabil.
Tips terakhir yang dapat kita lakukan dalam menerapkan pola hidup sehat yaitu, berolahraga secara rutin. Olahraga dipercaya dapat merelaksasi pikiran sehingga tubuh menjadi lebih semangat. Olahraga yang tepat juga dapat membuat tubuh menjadi bugar. Waktu ideal untuk berolahraga yaitu pada sore hari antara pukul 14.00 sampai dengan 18.00 sore karena suhu tubuh manusia meningkat dan mencapai puncaknya. Sedangkan waktu ideal untuk berolahraga di pagi hari yaitu pukul 07.00 pagi. Pada saat olahraga pagi, keadaan perut tidak boleh kosong, karena akan menyebabkan kadar gula menjadi rendah, stamina berkurang, yang mengakibatkan tubuh menjadi pusing, mual, dan lemas. Disarankan untuk olahraga setidaknya 30 menit sampai dengan 75 menit dalam satu hari. Olahraga dilakukan minimal 2 kali dalam seminggu. Jenis olahraga yang dapat dilakukan yaitu, jogging (lari kecil), berenang, ataupun bersepeda.
Maka disarankan untuk menerapkan pola hidup sehat sejak dini, agar virus dan penyakit tidak mudah hinggap ke tubuh kita. Selalu konsumsi makanan yang sehat, mengonsumsi vitamin tambahan, istirahat yang cukup, berolahraga, serta selalu berpikir positif. Karena, di masa pandemi COVID-19 ini kita tidak boleh lengah dalam menjaga kekebalan tubuh. Tidak lupa pula untuk selalu menerapkan 3M yaitu, memakai masker, mencuci tangan, serta menghindari kerumunan, agar kita senantiasa hidup sehat dan terhindar dari virus dan segala macam penyakit.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H