Mohon tunggu...
Inovasi

Popbela.com Memenuhi 4 dari 6 Karakteristik Media Baru. Apa saja?

1 September 2018   14:33 Diperbarui: 12 September 2018   07:26 702
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Popbela.com adalah salah satu perusahaan digital media yang berada di bawah naungan IDNTimes sejak 2016. Berbeda dengan IDNTimes, Popbela memiliki konten yang lebih spesifik mengenai fashion, kecantikan dan lifestyle yang ditujukan untuk para perempuan generasi Z dan milenial di Indonesia.

Kontennya terbagi menjadi 5 bagian, yaitu Fashion, Beauty, Relationship, Career dan Quiz. Lima menu tersebut masih terbagi menjadi beberapa bagian yang lebih spesifik.  

Popbela.com merupakan salah satu dari banyak portal berita yang dapat diakses di Indonesia dan menjadi contoh dari media baru yang ada saat ini. Sebagai salah satu dari media baru, kita akan menganalisis portal berita Popbela.com dengan 6 karakteristik dari media baru.

  1.  DIGITAL
    Media baru yang input, proses pengolahan, dan outputnya tidak memiliki bentuk fisik. Semua berbentuk data dan angka. Selain itu, media baru dapat menyimpan banyak data dengan kuantitas yang besar.
    Gambar terkait Popbela.com
    Gambar terkait Popbela.com

    Sebagai sebuah website, Popbela.com tidak memiliki bentuk fisik seperti majalah ataupun tabloid. Konten-konten yang disajikan diatur dengan menggunakan HTML sehingga pembaca dapat menikmati konten dengan tampilan yang menarik dan mudah dibaca.

    Selain itu, Popbela.com menyajikan banyak artikel menarik sehingga dapat dikatakan bahwa Popbela.com dapat menyimpan data dengan kuantitas yang besar. Oleh sebab itu, kualitas dari karakteristik digital dalam Popbela.com adalah Tinggi.

  2. INTERACTIVITY
    Media baru menawarkan interaksi antara media tersebut dengan pengguna maupun antar pengguna. Pengguna tidak lagi menjadi 'viewer' atau 'reader', melainkan dapat ikut berkontribusi menjadi 'user'.

    Popbela.com
    Popbela.com
    Dalam Popbela.com, pembaca dapat berkontribusi dengan menjadi penulis kontributor. Pembaca dapat menuliskan pikiran dan kreativitasnya ke dalam bentuk tulisan yang dapat dipublikasikan di website Popbela.com. Pembaca juga dapat menyampaikan feedback dengan mengirimkan e-mail ke alamat e-mail yang dimiliki Popbela.com.

    Popbela.com
    Popbela.com
    Selain itu, pengguna juga dapat berinteraksi dengan pengguna lain lewat kolom comment dengan menggunakan akun Facebook masing-masing. Dilihat dari banyaknya cara untuk berinteraksi di Popbela.com, dapat disimpulkan bahwa kualitas interactivity dari Popbela.com adalah Tinggi.

  3. HYPERTEXTUAL
    Hypertextual adalah sebuah sistem yang pembacanya dapat memilih konten yang akan dibaca secara acak dan tidak dengan urutan-urutan tertentu. Hypertextual dapat berbentuk kolom search dengan menuliskan kata kunci tertentu atau dengan berbagai link yang disediakan oleh media tersebut.

    Popbela.com
    Popbela.com

    Popbela.com berusaha memudahkan para pembaca dalam menikmati konten di dalam websitenya. Popbela.com menyediakan kolom search agar pembaca dapat mencari konten-konten yang diinginkan.

    Popbela.com
    Popbela.com

    Selain itu, Popbela.com juga menyarankan beberapa artikel menarik yang ia miliki untuk menambah wawasan pembacanya. Dengan kemudahan-kemudahan yang ditawarkan oleh Popbela.com dalam mengakses konten-konten di dalam website, kualitas dari hypertextual Popbela.com adalah Tinggi.

  4. NETWORKED
    Kegiatan konsumsi media baru dapat dilakukan bersamaan dengan kegiatan konsumsi lainnya. Oleh sebab itu, media baru memiliki banyak media sosial yang memudahkan pembaca untuk mengonsumsi konten yang dimiliki. Selain itu, pengguna juga dapat memberikan kontribusi lebih dengan membagikan konten yang sedang dinikmati dengan pengguna lain.

    HALAMAN :
    1. 1
    2. 2
    Mohon tunggu...

    Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
    Lihat Inovasi Selengkapnya
    Beri Komentar
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

    Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun