Mohon tunggu...
48 SEKIDA VILLAGE
48 SEKIDA VILLAGE Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

ig. @sekida.village_

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tempuh 260 Km dari Ibu Kota Provinsi, Kelompok 48 KKN Kebangsaan XI Tiba di Desa Sekida Bengkayang

2 Agustus 2023   12:09 Diperbarui: 2 Agustus 2023   13:52 355
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bengkayang, [Senin, 24 Juli 2023] - Desa Sekida merupakan salah satu lokasi penempatan KKN Kebangsaan XI yang terletak di kecamatan Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang. Desa ini terdiri dari 3 (tiga) Dusun yang meliputi Dusun Jagoi Sejaro, Dusun Jagoi Kindau dan Dusun Jagoi Belida. Adapun batas-batas wilayah yaitu sebelah utara berbatasan dengan Negara Malaysia (Sarawak), sebelah selatan berbatasan dengan Desa Jagoi, sebelah barat berbatasan dengan Desa Gersik dan Desa Kumba, dan sebelah timur berbatasan dengan Negara Malaysia (Sarawak).

Kelompok 48 Bengkayang ini memiliki 10 orang mahasiswa peserta yang berasal dari beberapa universitas di Indonesia telah berhasil menempuh perjalanan sejauh 260 km dari Ibukota Provinsi Kalimantan Barat hingga mencapai Desa Sekida, Kabupaten Bengkayang. Kehadiran Kelompok 48 ini menandai dimulainya program KKN (Kuliah Kerja Nyata) di wilayah tersebut dengan berbagai rencana dan program yang bertujuan untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat setempat.

Perjalanan jauh yang ditempuh oleh kelompok mahasiswa KKN ini bukanlah hal yang mudah. Dengan semangat kebersamaan dan dedikasi yang tinggi, mereka berhasil mengatasi tantangan perjalanan yang memerlukan waktu dan usaha. Berangkat dari Ibukota Provinsi Kalimantan Barat, perjalanan tersebut menggunakan transportasi bus menuju Kabupaten Bengkayang.

Tiba di Desa Sekida, Kelompok 48 KKN Kebangsaan XI disambut dengan hangat oleh kepala desa dan masyarakat setempat. Kedatangan mereka merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh warga desa, karena program KKN selalu menjadi harapan baru dalam mendapatkan ide, tenaga, dan pemikiran segar dari para mahasiswa untuk memajukan desa mereka.

Program KKN ini sendiri direncanakan untuk berlangsung selama beberapa minggu ke depan. Para mahasiswa akan mengadakan berbagai kegiatan yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat, pengembangan potensi desa, serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan dan pelatihan.

Beberapa program yang direncakan antara lain adalah diskusi kebangsaan, diskusi digital marketing mengenai pemasaran produk unggulan Desa Sekida, mentoring digital marketing, pembuatan film pendek, dan diskusi perlindungan hukum. Program KKN ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat Desa Sekida, serta membuka kesadaran mahasiswa akan realitas kehidupan di wilayah perbatasan.

Semoga program KKN Kebangsaan yang dirancang Kelompok 48 ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Desa Sekida, serta menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk berkontribusi dalam masyarakat dan menghadapi berbagai tantangan dengan semangat pantang menyerah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun