Kenapa? Karena perusahaan-perusahaan yang sudah besar justru menjadi target para penipu "loker palsu" untuk menjebak banyak orang dengan cara membuat situs web tidak resmi atau akun instagram perusahaan tidak resmi untuk melancarkan aksi penipuan mereka.Â
Jadi melalui media sosial resmi perusahaan, biasanya mereka menginformasikan open hiring, dengan begitu loker-loker gadungan bakal lebih sulit untuk cari mangsa.
3. Perhatian detail lowongan pekerjaan tersebut
Disaat kalian melamar suatu pekerjaan, jobdesk adalah sesuatu yang penting untuk kalian perhatiin.
Kalian harus melakukan research biar tau, posisi yang kalian lamar jobdesk secara umumnya seperti apa, memang semua perusahaan berbeda-beda kebutuhan, tapi paling tidak secara general detail pekerjaan yang ada di lowongan tersebut sesuai.Â
Kalian harus waspada terhadap perusahaan-perusahaan nakal "mempekerjakan rodi" karyawan mereka. Lowongan resmi sudah seharusnya memuat informasi yang jelas, seperti kualifikasi apa yang mereka cari, jobdesk apa yang mereka kasih, informasi tentang perusahaan, berapa range gaji yang mereka tawarkan, dan kerjaan bersifat PKWT atau PKWTT.
Itu dia hal-hal yang harus kalian perhatikan sebelum kalian ngelamar pekerjaan di suatu perusahaan.Â
Pada umumnya proses recruitment tidak memungut biaya apapun, jadi hati-hati juga kalo misalkan baru proses interview udah dimintain uang untuk ini itu.
Sekian dulu informasi yang bisa ku sampaikan terkait melamar pekerjaan, mau bahas apalagi nih? Silahkan komen aja yaa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H