Mohon tunggu...
Meliana Aryuni
Meliana Aryuni Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis pemula yang ingin banyak tahu tentang kepenulisan.

Mampir ke blog saya melianaaryuni.web.id atau https://melianaaryuni.wordpress.com dengan label 'Pribadi untuk Semua' 🤗

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

BTCB, Caraku Belajar Menjelang Ujian: Efektif!

1 Desember 2022   15:59 Diperbarui: 2 Desember 2022   03:41 713
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (Andrea Piacquadio/Pexels)

Siapa yang tidak kenal dengan sistem kebut semalam (SKS) menjelang ujian?

Saya pernah melakukannya untuk beberapa waktu. Namun, akhirnya saya tobat sebenar-benar tobat.

Sistem kebut semalam (SKS) ini membuat saya kewalahan dan kapok tidak akan mengulanginya.

Impian memiliki nilai yang bagus baru saya rasakan menjelang kelas 3 SMP. Kenapa sih enggak dari dulu tobatnya? Itu karena saya belum memiliki target-target pencapaian tertentu dalam hal belajar.

Target Nilai dan Kebanggaan

Pada saat SD, tidak ada target di dalam diri ini untuk mendapatkan nilai atau peringkat kelas. Namun, saat itu nilai-nilai saya tidak terlalu buruk. Terbukti saya masih mendapatkan peringkat 3 besar di kelas.

Baru setelah SMP, pelajaran terasa sangat sulit. Apalagi saat di kelas 1 SMP untuk mendapatkan peringkat 10 besar itu tidak mudah. Kelas itu termasuk kelas unggulan, yaitu kumpulan siswa dengan NEM SD tertinggi.

Bukannya menjadi termotivasi dengan teman-teman yang pandai, berada di kelas itu membuat saya pesimis untuk mendapatkan nilai yang bagus.

Di saat teman-teman berlomba mendapatkan juara kelas, saya malah asyik bermain bersama teman. Alhasil, sampai kenaikan kelas pun saya harus didepak dari kelas unggulan.

Berteman dengan Orang yang Tepat

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun