Mohon tunggu...
mei nurkholifah
mei nurkholifah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Seorang mahasiswa yang random dan suka menulis

Selanjutnya

Tutup

Surabaya Pilihan

Adira Festival Kini Hadir dengan Tema yang Bertajuk Warna-warni dalam Harmoni

15 September 2023   21:02 Diperbarui: 20 September 2023   21:01 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Surabaya. Sumber ilustrasi: KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Surabaya - Adira festival kini hadir di Surabaya setelah sebelumnya sukses dalam eventnya. Festival ini digelar mulai tanggal 8 - 10 September 2023. Acara ini digelar di Bumi Marinir Karang Pilang yang bertajuk “Warna - Warni dalam Harmoni”.

Saat acara event berlangsung para pengunjung diperkenankan mendatangi beberapa tenant yang salah satunya yaitu pameran otomotif (barang baru atau bekas), seperti sparepart, pameran franchise, SIM keliling,  test ride, dan Moservice. Dalam kegiatan ini para pengunjung juga bisa mendapatkan berbagai penawaran menarik seperti pengajuan motor baru akan diberi cashback adira point 250 ribu, cashback trade in melalui momotor. instant approval, dan subsidi green financing senilai 2,5 juta. Khusus pengajuan motor bekas akan mendapatkan voucher aksesoris motor senilai 350 ribu, free gimmick helm atau box motor, dan free asuransi mesin selama 6 bulan. 

Untuk pengajuan mobil akan mendapatkan rate mulai 2,19% dan bebas biaya provisi (khusus mobil baru dan tipe passenger), gratis voucher belanja senilai 1 juta (untuk mobil bekas), cashback 500 ribu adirapoin, free gimmick khusus pembiayaan syariah, dan instant approval.

Selain itu adira juga menghadirkan aktivitas lain seperti bazaar kriya, fesyen, tarian daerah, fun walk, fun bike, parade budaya, zumba, booth recruitment. Adira juga tidak lupa untuk memberikan merchandise untuk menambah kemeriahan. Semua kegiatan ini bisa diikuti secara gratis. 

Dikutip dari viva jatim pada Jumat (15/9/2023) Wayan Pariama, selaku Direktur PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk mengucapkan “Sebagai mitra asuransi Adira, Zurich bangga terlibat dalam Adira Festival 2023. Zurich dan Adira Finance berkolaborasi dalam program kepemilikan kendaraan impian, dimana Zurich memberikan proteksi kendaraan kepada para Sahabat Adira Finance, baik asuransi konvensional maupun berbasis syariah Zurich Autocillin melindungi mobil Sahabat dari risiko kerusakan dan kehilangan, dengan layanan digital Autocillin Mobile Claim dan jaringan bengkel resmi maupun terstandarisasi Autocillin Garage, yang tersebar di Indonesia, termasuk di Surabaya.

Kami juga menyediakan Zurich Motopro untuk asuransi motor, asuransi mikro kesehatan dan perlindungan diri untuk para Sahabat dengan promo spesial di Adira Festival Surabaya”.

“Selama Adira festival ini berlangsng para pengunjung bisa mengenal lebih dekat dengan berbagai produk dan layanan Danamon untuk membantu masyarakat memegang kendali atas setiap kebutuhan dan tujuan keuangan mereka, dan tumbuh bersama Danamon. Kami berharap, kolaborasi ini bermanfaat bagi warga Surabaya dan sekitarnya," ujar Irene Sri Redjeki selaku Regional Corporate Officer Jawa Timur, PT Bank Danamon Indonesia Tbk.

Acara festival ini terlaksana berkat dukungan dari beberapa pihak yang berkolaborasi seperti kementrian pariwisata dan ekonomi kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) melalui festival kreatif lokal. disini VIVA Group juga turut hadir sebagai media partner dan penyelenggara event.

Puncak dari acara Adira Festival yaitu ditutup dengan konser yang menampilkan musisi nasional seperti Budi DoReMi dan Armada. Pengunjung begitu antusias saat konser ini berlangsung, ditambah lagi dengan adanya tenant makanan dari berbagai macam Franchise, jadi kamu tidak perlu takut untuk kelaparan lagi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Surabaya Selengkapnya
Lihat Surabaya Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun