Mohon tunggu...
Megawati Sorek
Megawati Sorek Mohon Tunggu... Guru - Guru SDN 003 Sorek Satu Pangkalan Kuras Pelalawan Riau

Seorang guru yang ingin menjadi penulis

Selanjutnya

Tutup

Diary

Orang yang Toksik

27 Mei 2023   13:39 Diperbarui: 27 Mei 2023   14:14 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri : Koleksi Desain Megawati Sorek

Dalam bergaul dan bersosial tak jarang kita bertemu dengan orang yang toksin. Orang ini memberi aura negatif dan bisa membuat kita berubah. Orang ini mengaku teman dekat, sahabat dan kerabat. Orang yang berpotensi menghancurkan!

Kebencian atas dasar iri hati dan sebab lainnya, mungkin itulah salah satu penyebabnya.

Pribadi yang sangat menakutkan, jika ia membenci maka ia akan membuat orang lain untuk mengikutinya. Menyebarkan aib dan tak sadar diri. Ciri-ciri pribadi yang toksik bisa dengan cepat kita kenali, seperti mulut besar, manipulatif, egois, suka mengkritik, dan tampil menjadi korban. Mainnya selalu playing viktim gitulah. Tiada ketulusan, picik, dan menilai sesuatu hanya terkait materi. Suatu hal yang menguntungkan baginya maka ia akan mampu bermuka dua. Jika kita sudah tahu maka langkah yang bisa diambil adalah waspada terhadap orang-orang tersebut yang mungkin bisa mengganggu kehidupan kita.

Terkadang bisa saja kita dikatakan sombong olehnya, padahal kita hanya ingin menjaga kewarasan dan hati kita dan menghindari konflik.

Kontak yang dilakukan pun jika seperlunya saja. Jika pun tak dapat mengelak lagi, jaga jarak dengan tidak membicarakan hal-hal pribadi lagi.

Fokus saja dengan hal positif jangan biarkan orang yang toksin mempengaruhi, curahkan perhatian dan konsentrasi ke hal yang membuat diri kita bahagia. Jangan sampai kita terprovokasi dan tanpa sadar mengikuti kelakuannya jika membalas perlakuannya dengan cara yang sama.

Hidup kita, ada pada kendali kita sendiri. Tetap positif dengan pikiran kita sendiri.

Jangan berprasangka buruk dengan segala pemikirannya yang menilai sesuatu yang selalu negatif, jangan biarkan mereka mempengaruhi kita. Fokuslah pada hal-hal tujuan dalam hidup kita dan curahkan waktu dan energi pada hal-hal yang membuat kita bahagia. Jangan rusak mood oleh ulah mereka.

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun