TrawlbensSport - Pertandingan terakhir untuk fase grup telah dilaksanakan malam tadi. Secara umum, pertandingan berlangsung seru dengan tensi yang cukup tinggi. Bukan tanpa alasan, namun hal ini dikarenakan semua tim yang berlaga di akhir fase grup memerlukan poin penuh untuk memastikan satu tempat di babak 16 besar. Meski demikian beberapa tim harus puas dengan hasil seri. Portugal vs Prancis misalnya berakhir dengan kedudukan 2 -- 2, berkat peran besar Cristiano Ronaldo.
Sang mega bintang menjadi penyelamat wajah Portugal dengan melesakkan dua gol ke gawang Hugo Lloris, yang membuat Portugal lolos ke babak 16 besar dengan predikat posisi ketiga di Grup F. Memang bukan hasil terbaik yang bisa ditorehkan, namun setidaknya ini memperpanjang nafas Portugal di gelaran Euro 2020 ini.
Pertandingan Berjalan dengan Tensi Tinggi
Dengan hasil imbang tersebut, baik Jerman dan Portugal berhasil melangkah ke fase berikutnya. Grup F menyingkirkan Hungaria sebagai finalis yang tak lolos karena gagal mendapatkan poin yang cukup untuk terus melaju. Namun demikian, pertandingan terakhir yang dijalani keempat tim di Grup F ini terbilang sangat seru dan menyenangkan untuk ditonton.
Kondisi terakhir sebelum pertandingan dilaksanakan, sebenarnya semua tim masih berkesempatan untuk lolos ke fase berikutnya. Prancis bertanding dengan Hungaria dengan bekal 4 angka, kemudian Jerman dengan 3 angka, Portugal dengan 3 angka, dan Hungaria dengan 1 angka. Dalam berbagai skenario yang mungkin terjadi, bahkan Hungaria bisa saja lolos ke babak 16 besar jika mengalahkan Jerman di laga pamungkas.
Namun kenyataan berkata  lain, karena semua pertandingan harus berakhir seri. Sebenarnya hal ini merupakan hal terbaik untuk tiga raksasa Eropa yang tergabung dalam grup neraka tersebut. Prancis, Jerman, dan Portugal berhasil lolos, dan meneruskan perjuangannya di babak 16 besar besok.
Portugal dan Jerman, Laga Seru Jual-Beli Gol
Pertandingan keduanya berjalan alot, dengan gol pembuka dari kaki Cristiano Ronaldo. Tak lama berselang, Karim Benzema, juru gedor Prancis menyarangkan dua gol balasan ke gawang Portugal. Menghadapi situasi tertekan, Portugal kembali memberikan semua daya dan upaya untuk menyamakan kedudukan.
Upaya ini berbuah manis mana kala satu gol lagi dicetak oleh Ronaldo. Skor 2 -- 2 kemudian bertahan hingga akhir pertandingan, dan keduanya berhasil mendapatkan 1 poin. Poin tambahan ini cukup untuk membawa keduanya lolos ke fase 16 besar, bersama dengan Jerman yang juga bermain imbang melawan Hungaria.
Jasa Besar Ronaldo
Jika dilihat sepanjang pertandingan, Ronaldo nampaknya benar-benar ingin mendapatkan poin penuh pada laga tersebut. Bermain ngotot dengan semua kemampuan yang dimilikinya, ia mencatatkan dua gol sebagai jurus pamungkas untuk membawa tim nasional Portugal lolos 16 besar. Tentu saja ini merupakan jasa yang besar, karena secara praktis Ronaldo menyelamatkan wajah Portugal yang notabene adalah juara bertahan Euro.
Kerjasama yang apik ditunjukkan oleh kedua tim, sehingga menyajikan pertandingan yang seru dan layak dinikmati oleh masyarakat di seluruh dunia. Jual-beli serangan, gol yang tercipta, serta performa masing-masing punggawa tim nasional menjadi sorotan banyak orang. Seperti yang sudah diharapkan penikmat sepakbola di seluruh dunia, Ronaldo kembali jadi pahlawan untuk Portugal di laga melawan Prancis tersebut.
Tentu Prancis juga bukan tim sembarangan. Masuk dalam bursa calon juara Euro 2020 kali ini, mereka memiliki skuad yang benar-benar mumpuni dan seimbang di setiap sisinya. Hal ini membuat Prancis menjadi juara Grup F, meski tidak meraih poin maksimal seperti Italia dan Belgia di grupnya masing-masing. Prancis juga berjuang  maksimal untuk menghadapi dua raksasa Eropa lain di dalam grupnya.
Torehan Rekor Gol Terbanyak Bersama Tim Nasional
Dua gol pada pertandingan melawan Prancis tersebut tak hanya membawa Portugal ke  babak 16 besar, namun juga menjadi torehan rekor pribadi untuk Ronaldo. Selama berseragam Portugal, ia telah menorehkan total 109 gol. Jumlah ini sudah melampaui rekor yang sebelumnya ditorehkan oleh Ali Daei hingga ia memutuskan gantung sepatu.