Mohon tunggu...
Median Editya
Median Editya Mohon Tunggu... lainnya -

penyuka beladiri dan sastra. calon guru teknik yang dicemplungin NASIB ke dunia perbankan..well, life always have a twisting plot rite ?

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Amerika, Calon Negara Miskin Baru di Dunia?

4 Oktober 2010   06:15 Diperbarui: 26 Juni 2015   12:44 1352
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_278181" align="aligncenter" width="300" caption="dollar amerika (unduh dari freefoto.com)"][/caption]

Kebangkrutan Lehman Brother-investment bank terbesar di amerika- benar-benar menghantam perekonomian amerika. Tahukah anda sekalian kalau jumlah kemiskinan di amerika meningkat dan mencapai hits tertinggi sebagai resesi terburuk sejak depresi besar yang menyebabkan jutaan rakyat amerika kehilangan pekerjaannya. Tercatat sekitar 37,3 juta jiwa masyarakat miskin di amerika pada tahun 2007 dan pada tahun 2008 meningkat menjadi 39,8 juta jiwa (sumber 1)

Selain itu patut digaris bawahi bahwa terjadi peningkatan jumlah orang amerika yang tidak memiliki jaminan kesehatan. Dari 45, 7 juta jiwa menjadi 46,3 juta jiwa. Skandal lehman brother benar-benar membuat banyak orang kaya terpaksa menjadi orang kalangan menengah bahkan miskin karenanya. Hal ini disebabkan ketidakmampuan mereka untuk membayar utang, bahkan walau menjual properti yang mereka miliki.

Banyak lagi hal yang terjadi walau secara teknis resesi berakhir pada tahun 2009. angka orang yang menunda pernikahannya mencapai titik nadirnya, meningkatnya jumlah orang-orang muda (usia 18-34 tahun) berketerampilan rendah, jumlah kepemilikan rumah yang menurun sehingga mencapai 65,9 persentase, dan terjadinya peningkatan drastis masyarakat yang memanfaatkan kupon makanan (sumber 2)

Pemerintah amerika pun mati-matian berusaha untuk melakukan perbaikan diberbagai lini. Namun menurunnya pamor presiden obama menunjukan perbaikan itu masih belum maksimal bagi masyarakat amerika sendiri. Ditambah lagi mundurnya beberapa anggota dewan penasehat utama perekonomian yang malah semakin memperlihatkan kekurang berhasilan pemerintah memperbaiki keadaan di amerika (sumber 3)

Banyak pengamat yang mengatakan bahwa amerika sebagai kekuatan ekonomi dunia sedang berada di ambang pintu keterpurukan ekonomi. Bahkan banyak yang menyatakan bahwa amerika bisa menjelma jadi sebuah negara ketiga, seperti halnya kasus uni soviet dulunya. Hal ini ditunjang fakta akan tingginya tingkat utang yang harus ditanggungnya. Saat ini, utang amerika secara resmi dirilis mencapai 13, 67 trilyun dolar AS. Namun ada yang menyebutkan bisa mencapai 14,3 trilyun dolar AS bahkan bisa mencapai 200 trilyun dolar AS. Rakyat amerika sendiri tidak terlalu percaya akan jumlah utang yang dipublikasikan (mengingat tidak adanya keterbukaan info atas hal ini). Utang amerika ini digunakan terutama untuk membiayai sejumlah perang di beberapa negara, seperti irak, afganistan, dan membantu israel dalam berbagai fasilitas militer (sumber 4)

Apakah keseluruhan ini adalah tanda-tanda amerika akan segera menjadi negara yang miskin? Entahlah, yang pasti amerika sekarang sedang berkutat melawan ekonomi yang terus memburuk, utang besar-besaran yang menumpuk, plus kondisi internal dalam negeri. Kita tunggu saja perkembangannya, karena suka atau tidak apa yang terjadi selanjutnya bisa memberi imbas bagi perekenomian di indonesia.

Salam,

Median

p.s: lagi nyoba-nyoba bikin review tulisan ekonomi. tulisan ini juga sekedar mengingatkan saja bahwa negara besar pun memiliki masalah ekonomi, apalagi negera INDONESIA yang kita cintai ini :)

—————————–

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun