Mohon tunggu...
Arofiah Afifi
Arofiah Afifi Mohon Tunggu... Guru - Guru Paud.

Hobi membaca, menulis blog. Penulis artikel, sedang mendalami fiksi dan Sastra.

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana Pilihan

Berpantun untuk Indonesia

11 Agustus 2022   19:12 Diperbarui: 11 Agustus 2022   19:29 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pantun untuk Indonesia

Hari Kamis tanggal sebelas,
Menulis tantangan penuh kreasi,
Hari yang manis janganlah malas,
Isi kemerdekaan penuh prestasi.

Anak ayu suka berdandan,
Anak muda suka bergaya,
Meriahkan Dirgahayu dan kemerdekaan
Burung Garuda maju dan berjaya.

Burung Garuda lambang Indonesia
Bunga melati indah di taman
Busungkan  dada untuk Indonesia
Bangga meniti langkah perjuangan

Berbaris rapi tiada malas
Langkah serentak siap kedepan
Menggapai mimpi dengan bebas
Indonesia bergerak maju terdepan.

Minum air hilang dahaga,
Lapar terasa makan di nampan  
Tanah air harus dijaga
Demi bangsa dan masa depan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun