Didalam kehidupan ini, kita tidak terlepas pisah dengan yang namanya masalah. Apaun dan bagaimanapun, sekecil dan sebesar apapun masalah, ia tetaplah masalah. Sebab masalah adalah sebuah ujian yang telah diberikan dan ditentukan oleh sang pencipta.
Seringkali masalah datang karena kita yang melakukanya dan seringkali masalah datang kerena orang-orang terdekat kita yang melakukanya. Tapi seringkali juga masalah datang dengan keadaan yang tak terduga.
Maka tugas dan tanggung jawab kita sebagai manusia yang dikaruniai akal dan pikiran yang di berikan oleh Sang pencipta, harus mampu untuk bagaimana merealisasikan atau menghadapi dan menyelesaikan masalah itu dengan baik.
Ada kebanyakan dari kita yang selalu mengingikan hidup terbebas dari berbagai macam problem (masalah). Hingga disuatu ketika, ditempat kita bekerja atau ditempat manapun kita berada, selalu melarikan diri dari masalah yang kita hadapi, dan memilih untuk berdiam diri. Semisalnya "lebih baik menjadi pengangguran" adalah solusi yang terlintas dalam pikiran kita. Dari pada berada ditempat ini dan selalu mendapat masalah.
Banyak dari kita pun berprespektif bahwa, dengan menghadapi masalah, maka berpotensi mengganggu kesehatan mental (psikis) maupun fisik. Seperti pikiran kacau, melakukan seswatu pun tidak bisa memfokuskan diri dll. Bahkan dengan terlalu banyak masalah, ada orang-orang yang memilih mengakhiri hidup mereka (bunuh diri).
Namun yang perlu diketahui bahwa, segala bentuk masalah, pasti dapat ditemukan cara atau solusinya. Karena melarikan diri atau menghindari diri dari  masalah bukan sebuah solusi. Sebab sejauh mana kaki berpijak, kita akan tetap menemukan masalah. Dan sejauh mana kita menghindari masalah, ia akan tetap mengikuti kita. Bahkan lebih menambahkan masalah.
Lantas bagaimana untuk menghadapi masalah yang selalu menyapa?
Seperti yang dipaparka diatas bawah, manusia adalah makhluk yang dikaruniai akal dan pikiran oleh Sang pencipta. Oleh karenanya, kita sebagai manusia perlu berpikir lebih luas, agar mampu untuk menyelesaikanya dengan mudah, tanpa harus memberat-beratkan diri sendiri.
Saya berikan beberapa poin untuk bagaimana agar kita bisa menyelesaikan berbagai masalah yang selalu ditemui :
1. Bersabar