Mohon tunggu...
Resa Maulana Wijanarko
Resa Maulana Wijanarko Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atmajaya Yogyakarta

Gamer, Fotografer, Video Editor. Belajar menulis

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Sejarah Internet dan Pemanfaatan dalam Jurnalisme Baru

1 September 2020   13:05 Diperbarui: 21 September 2020   16:10 106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Photo by Marcus P. on Unsplash

Pada awalnya mulanya, jurnalisme disajikan dalam bentuk teks seperti surat kabar, berkembang menjadi radio dan berkembang lagi hingga saat ini kita menikmatinya di internet. Perubahan bentuk tersebut didasari atas berkembangnya teknologi yang dan terus berkembang.

Untuk memberi kabar, pada zaman dahulu manusia menggunakan surat agar bisa saling mengetahui keadaan satu dengan lainnya. Penggunaan surat tentunya memiliki effort yang lebih besar dibandingkan dengan sekarang, bayangkan saja kita menulis surat menggunakan kertas dan pena, membeli amplop dan membeli prangko, belum lagi jika terdapat hal-hal yang terjadi diluar prediksi.

Seiring berjalannya waktu, teknologi untuk memberi kabar seperti surat, koran akan mengalami peningkatan seperti perkembangan teknologi nirkabel yang membuat radio dan masih banyak lagi.

Dalam hal ini, media juga bergantung dengan adanya teknolog yang ditemukan, pada awalnya media menggunakan koran sebagai "jalan" untuk memberi informasi kepada masyarakat, kemudian akan berkembang menjadi radio, berkembang lagi menjadi media daring bahkan akhir akhir ini sudah menggunakan radio visual, bahkan ada yang lebih canggih lagi.

Munculnya Internet

Sputnik. Sumber : IDN Times
Sputnik. Sumber : IDN Times

Menurut Hobbes' Internet Timeline 25 (dalam Widodo, 2020). Asal mula kemunculan internet berasal dari satelit Sputnik yang diluncurkan pada tahun 1957, disusul dengan pembentukan ARPA (Advanced Research Projects Agency) yang dibentuk oleh departemen pertahanan Amerika Serikat, pembentukan tersebut didasari untuk keperluan militer dan pertahanan negara.

Terdapat pula tokoh penting bernama Ted Nelson, ia adalah mahasiswa Sosiologi Universitas Hardvard yang pada saat itu mengambil kelas pemrograman komputer, Nelson mempunyai keinginan untuk menggabungkan file dokumen untuk mengintegrasikan dengan dokumen lainnya agar lebih mudah.

Pada tahun 1963, Nelson memperkenalkan hypertext yaitu dokumen yang disimpan dan dapat diakses di tempat lain, sehingga dokumen tersebut saling terhubung dan memudahkan. 

ARPA buatan departemen pertahanan Amerika Serikat ini menjadi cikal bakal terbentuknya internet. APRA mengembangkan studi tentang jaringan komunikasi berbasis komputer sebagai pertahanan dan komunikasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun