Mohon tunggu...
Zulkarnain
Zulkarnain Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Pentingkah Waktu? Bukan Penting Lagi Tapi Sangat Penting Sekali dalam Kehidupan

30 Maret 2016   23:11 Diperbarui: 30 Maret 2016   23:53 261
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apa yang telah anda lakukan dalam waktu satu hari ? satu minggu ? satu bulan? Ataupun satu tahun ? apa yang anda dapat ? apakah anda merasakan suatu perubahan ataukah tetap sama saja ?

Pasti anda telah melakukan banyak hal dalam setiap harinya. Apalagi dalam beberapa tahun, pasti sudah banyak hal dilakukan dan dilupakan begitu saja. Mungkin sebagian orang bisa menikmati dan merasakan lamanya waktu yang berjalan. Karena dapat me-manage waktu dengan baik.

Tetapi disisi lain banyak orang tidak bisa me-manage waktu sehingga waktu yang dirasakan berlalu dengan sangat cepat. Dan telat menyadari bahwa banyak waktu yang telah dilalui tetapi tetap merasa sama saja tidak ada perubahan sedikit pun dalam dirinya.

Kebanyakan orang menghabiskan waktunya hanya untuk berfoya-foya. Mereka melupakan satu hal, yaitu betapa berhaganya setiap detik waktu dalam hidupnya. Setelah menuju ke usia tua mereka baru sadar bahwa waktu di masa muda telah terbuang sia-sia.

Tidak ada hasil yang bisa dinikmati di masa tuanya. Hanya rasa penyesalanlah yang mereka rasakan. Kenapa dahulu tidak memanfaatkan waktu mudanya untuk hal-hal yang bermanfaat dan berguna, itulah hal yang terucap ketika mereka menyadari bahwa betapa berharga dan pentingnya waktu.

Waktu adalah hal yang paling penting dalam siklus kehidupan. Dimana suatu kehidupan dapat berjalan maju dengan ditandainya sebuah waktu. Waktu yang sudah berjalan tidak akan bisa di hentikan atau di ulang dari awal. Setiap kejadian atau peristiwa yang telah dilalui akan menjadi  sebuah kenangan dan tidak dapat diulangi kembali.

Dari kenangan tersebut akan membuahkan suatu hasil yang di rasakan. Apabila kenangan yang ditinggalkan adalah kenangan yang bagus, indah, dan baik maka di masa akan datang akan menuai suatu kebahagiaan, sebaliknya apabila kenangan yang ditinggalkan adalah kenangan yang buruk, banyak masalah, dan jelek maka hasil yang akan di petik adalah sebuah penyesalan. Penyesalan itulah yang sering membuat seseorang menjadi sedih atas segala apa yang telah dilakukan di masa lalu.

Aplagi sebuah waktu sangat penting bagi setiap orang khususnya para remaja. Remaja masih memiliki banyak waktu yang akan dilaluinya sebelum menuju ke hari tua. Waktu itu akan bermanfaat tergantung bagaimana ia memanfaatkan waktu dalam kehidupannya.

Akan tetapi remaja-remaja masih belum sadar kalau waktu itu berjalan dengan cepat. Mereka telah asik dengan kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat seperti berfoya-foya, minum-minuman keras, nongkrong gak jelas, main cewek sana sini, dan sebagainya. Mereka baru menyadari betapa pentingnya waktu yang telah mereka sia-siakan ketika mendapatkan suatu musibah atas kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan.

Padahal waktu tersebut dapat membawanya menjadi orang yang sukses apabila dimanfaatkan dengan bijaksana. Kalau seandainya pikiran para remaja dapat terbuka maka mereka akan dapat menghargai waktu setiap detiknya. Dengan begitu akan tercipta produk generasi muda yang sukses.

Bagi para saudara yang sudah mengetahui dan memahami betapa penting dan berharganya sebuah waktu dalam kehidupan ini mari kita belajar untuk menghargai waktu kita sendiri. Kita harus bisa me-manage waktu dengan sebaik mungkin dimulai dari sekarang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun