Belakangan ini semakin banyak NGO (Non Government Organization) hadir di tengah masyarakat dengan promosi programnya yang begitu gencar di media sosial.
Hal ini tentu bukanlah hal buruk, melainkan kabar gembira bagi para pemuda yang memiliki keterpanggilan hati untuk melakukan pengabdian masyarakat di berbagai pelosok daerah di Indonesia.
Sejalan dengan peminatnya yang semakin membeludak sejak bagian influencer yang mengajak pengikut melalui akunnya untuk mengikuti kegiatan volunteer sejenis. Saingan delegasi pun semakin ketat, diperlukan tips dan trik agar bisa lolos melalui berbagai tahapan yang ada.
Beberapa tips dalam hal teknis yang bisa dilakukan ketika interview online melalui zoom meeting atau google meet di antaranya adalah:
- Berkerudung lipat/ pashmina bagi perempuan yang berjilbab. Rambut dirapihkan bagi perempuan atau laki-laki. Jangan menggunakan kerudung bergo.
- Menggunakan baju resmi, minimal kemeja. Jangan kaos, jaket, piyama, dsb.
- Touch up, minimal bedak dan lipstick agar segar tampilannya bagi perempuan. Cuci muka bagi laki-laki.
- Mencari posisi lighting yang pas agar interviewer tidak kesulitan melihat wajah kita.
- Background yang sopan, atau gunakanlah virtual background agar lebih aman.
- Cari tempat yang memiliki jaringan kuat dan pastikan internet cukup.
- Berada di tempat yang sunyi atau gunakan headset agar suara dapat terdengar jelas.
Adapun tips untuk non teknis selain poin-poin di atas yang bisa dilakukan dalam mempersiapkan jawaban interview agar lebih matang dan bisa latihan dahulu, di anataranya:
- Perkenalan Diri
- Jelaskan secara singkat diri anda yang terdiri dari: nama lengkap, aktivitas saat ini, instansi tempat aktivitas, ketertarikan anda/ passion, tambahkan kalimat "karena itulah saya bertekad mengikuti kegiatan pengabdian masyarakat sebagai delegasi fully funded."
- Program Kerja
- Berikan 1 program kerja saja, tidak perlu banyak. Namun program tersebut dijelaskan secara detail menggunakan Teknik SWOT. Jangan lupa berikan paparan mengenai teknis, sasaran, dan prediksi hasil program tersebut.
- Kekurangan dan Kelebihan Diri
- Pertama jabarkan kelebihan yang linier dengan pengabdian masyarakat, minimal 3 poin. Bagian kekurangan cukup berikan 1 poin, namun berikan solusi dan langkah konkrit yang dilakukan untuk memperbaikinya.
- Alasan Harus Diterima
- Tunjukkan keunggulan dirimu yang dibutuhkan oleh penyelenggara, jawab dengan yakin dan optimis. Berikan kata-kata menggugah di akhir.
Beberapa hal yang harus diperhatikan dan langkah untuk menanganinya ketika interview antara lain sebagai berikut:
- Selesai mendapat pertanyaan, ambil napas sejenak untuk memikirkan poin jawaban. Kemudian langsung menjawab, jangan biarkan interview menunggu.
- Hindari eeee eeee eeee... Ganti dengan diam ambil jeda dengan mengambil napas.
- Jawab dengan suara yang tegas dan penuh yakin menggunakan suara bulat.
- Badan harus tegap namun santai.
- Interviewer juga manusia dan bukan robot, anggap teman namun tetap dihormati.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI