Mohon tunggu...
Masykur Mahmud
Masykur Mahmud Mohon Tunggu... Freelancer - A devoted researcher with regards to foreign languages, memory, and cognitive function

Harta Warisan Terbaik adalah Tulisan yang Bermanfaat. Contact: masykurten05@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

5 Cara agar Anak Terhindar dari Smartphone

8 Februari 2022   14:38 Diperbarui: 8 Februari 2022   14:54 186
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar: www.momnewsdaily.com

Kehadiran smartphone dalam keluarga tanpa sadar menjauhkan hubungan orangtua dan anak. Tidak hanya itu, perkembangan otak anak juga terganggu karena stimulasi yang melibatkan aktivitas fisik semakin berkurang.

Berikut 5 tips agar anak bisa terhindar dari kecanduan menggunakan smartphone :

1. Perbanyak Aktivitas di Luar

Kecendrungan menghabiskan waktu di depan smartphone berawal dari sedikitnya aktivitas di luar rumah. Orangtua perlu mendesain aktivitas yang melibatkan fisik lebih banyak. Beberapa aktivitas yang bisa dilakukan seperti: berkebun, mengunjungi taman, kebun binatang, dll.

Kegiatan yang mengarahkan anak untuk melibatkan aktivitas fisik akan membentuk anak lebih aktif. Menanam tanaman dan menyiram bunga tentu akan mengasikkan untuk dilakukan oleh anak berumur 1-5 tahun. 

Secara bersamaan anak akan dapat belajar tentang alam, fungsi tumbuhan, jenis hewan, dan ragam tanaman di sekitar. Manfaat lainnya bagi anak adalah input positif bagi otak sehingga database otak lebih beragam.

Stimulasi yang didapat anak dengan aktivitas dan kegiatan di luar rumah akan mengalihkan otak anak dari smartphone, sehingga anak akan condong lebih memilih aktif di luar rumah. 

2. Hindari Mengenalkan Gadget Ke Anak dibawah 3 Tahun

Jika ingin anak tidak menghabiskan waktu didepan smartphone, maka cara terbaik adalah tidak mengenalkan segala bentuk gadget ke anak. Tujuannya supaya anak tidak mengenal smartphone di masa perkembangan otak yang sedang produktif.

Sebaik mungkin orangtua tidak menggunakan smartphone didepan anak agar perhatian anak fokus kepada aktivitas fisik. Jika penting, gunakan smartphone di ruangan terpisah yang tidak terlihat anak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun