Dengan belajar secara kolaboratif akan menumbuhkan dan mengembangkan ketrampilan sosial atau kemampuan berinteraksi siswa dengan siswa yang lainnya. Saat ini bukan lagi masanya kerja secara mandiri. Kerja sama !
Permasalahan tetiba muncul dengan datangnya pandemi covid-19. Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) memaksa semua orang bekerja dari rumah. Tidak terkecuali siswa harus belajar dari rumah.
Strategi pembelajaran kolaboratif pun terkendala. Harus diakui pembelajaran ini akan lebih efektif apabila dilakukan secara tatap muka. Siswa dengan siswa lainnya atau siswa dengan guru dapat saling berinteraksi.
Bukanlah guru sejati kalau menyerah dengan keadaan. Serangan pandemi covid-19 yang masif dengan cepat diantisipasi oleh para guru. Dengan sesegera mungkin para guru meningkatkan kompetensinya dengan mengikuti berbagai webinar tentang mengajar secara daring.
Aplikasi-aplikasi semacam Zoom Meeting dan Google Meeting, Zoho, Google Form dan Google Doc semakin akrab bagi para guru.
Permasalahan lain pun muncul. Siswa mengeluhkan banyaknya tugas yang harus dikerjakan oleh para siswa dengan tenggat waktu yang sempit dan bersamaan. Bahkan sampai memakan korban.
Ingat kan peristiwa siswa bunuh diri di Sulawesi yang yang konon disebabkan siswa tidak tahan menghadapi banyaknya tugas-tugas dari para guru. Atau peristiwa seorang tragis di Banten. Seorang ibu menghajar anaknya sampai tewas karena sang ibu jengkel anaknya tidak mau mengerjakan tugas sekolahnya.
Solusi yang Bisa Dijalankan Guru
Seperti dikatakan penulis buku Pembelajaran Efektif bahwasanya guru pada dasarnya adalah seorang desainer. Sebagai desainer guru harus bisa merancang pembelajaran sehingga apa yang diajarkan dapat diterima dengan baik oleh para siswa.
Untuk mengatasi kejenuhan dan keluhan banyaknya tugas yang harus diselesaikan siswa dapat disiasati dengan menggunakan metode belajar Blended Base Learning (BBL). Apa itu BBL ?
Secara sederhana berarti memadukan berbagai unsur dalam proses lembelajaran. Dalam hal ini adalah memadukan kepentingan guru-guru dalam menyampaikan materi pembelajaran dan pemberian tugasÂ