Halo Ibu, halo Bapak, sebelumnya perkenalkan terlebih dahulu, saya Nung, pemuda asli Jepara Jateng. Assalamu'alaikum.
Pada kesempatan kali ini saya ingin sedikit bercerita mengenai permasalahan yang sering muncul berkaitan dengan usaha urat nadi perekonomian warga Jepara, apalagi kalau bukan mebel atau furniturenya yang telah mendunia.
Singkat cerita, pada awal-awal tahun 2017 bahkan sebelum tahun tersebut, saya sempat kaget dengan berita yang tidak mengenakkan. Bagaimana tidak, banyak laporan di media berita nasional yang memberitakan telah terjadi penipuan dalam transaksi jual-beli mebel online dengan mengatasnamakan pengarajin mebel dari Jepara.
Sontak, sebagai pihak yang tidak tahu-menahu terjadinya kasus ini kami seperti mendapat durian runtuh tapi sudah busuk. Padahal, pelaku atau oknum nakal itu bukanlah orang asli Jepara.
Imbasnya, penjualan secara online melalui media sosial maupun website toko online menjadi sepi peminat.
Berawal dari hal inilah saya sebagai salah satu pelaku industri mebel di Jepara beserta seluruh pengusaha furniture berusaha memperoleh kepercayaan kembali dari para pelanggan khususnya para pembeli produk furniture melalui website atau toko online.
Untuk itu, sebelum Anda berbelanja produk perabot mebel rumah tangga melalui jasa toko online pastikan dahulu hal-hal berikut:
1. Pastikan toko online atau penjualnya mempunyai kredibilitas.
Sebelum Anda membeli furniture idaman, pastikan toko online furniture yang Anda kunjungi  mencantumkan lengkap ID pembayaran,  metode pembayaran, dan alamat lengkap showroom atau gudang produksinya.
2. Belanjalah pada website yang jelas.
Ini adalah termasuk hal penting yang tidak boleh Anda lupakan,  pilih website yang sudah mempunyai kredibilitas  atau dapat dipercaya.  Anda dapat menanyakan langsung kepada orang yang pernah belanja dari website tersebut,  jika memang dapat dipercaya, maka dapat dipastikan website tersebut bukan abal-abal.