"Nakagami sudah menunjukkan kemajuan yang sangat baik. Dia siap untuk menunggangi motor pabrikan di tim Honda. Sebagai pabrikan Jepang, tentu Honda juga ingin mempunyai pembalap yang juga berasal dari negaranya,"Â kata Marquez mengenai pebalap satelit Honda, Takaaki Nakagami yang menjadi rekan setim Cal Crutchlaw di LCR Honda. Demikian diberitakan oleh Bolasport.
Kericuhan CatalunyaÂ
Pada race Motogp seri ke-7 di sirkuit Catalunya Spanyol pekan lalu, Takaaki Nakagami berhasil menjadi salah satu dari 13 pebalap yang berhasil menyelesaikan lomba. Balap di negeri matador itu menjadi seri paling "ricuh" dan hanya berhasil dilalui oleh 13 dari 24 pebalap yang berlomba.Â
Nakagami sendiri menjadi pebalap ke-8 yang melewati garis finish sementara rekan setimnya, Cal Crutchlaw harus gigit jari karena mengalami crash saat lomba hanya kurang 6 putaran lagi. Dengan hasil itu, Nakagami menempatkan diri di posisi ke-8 klasemen sementara dan menjadi pebalap Honda ke-2 yang tercatat di 10 besar setelah pemuncak klasemen, Marc Marquez.Â
Insiden yang melibatkan tandem Marc Marquez --Jorge Lorenzo--, duet Yamaha Monster Energy --Valentino Rossi dan Maverick Vinales-- serta pebalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, memaksa Alberto Puig sebagai manajer tim utama Honda meminta maaf setelah Lorenzo menjadi bulan-bulanan karena dinilai sebagai penyebab utama insiden itu.Â
Seri Catalunya dan seterusnya digadang-gadang menjadi ajang pembuktian bagi X-Fuera setelah pekan sebelumnya dia terbang ke Jepang untuk mencari solusi bagi melempemnya performa sang juara dunia Motogp 3 kali itu. Ubahan yang dilakukan pada motor Lorenzo diyakini memberikan efek positip pada penampilannya di Catalunya meski akhirnya harus mengorbankan 3 pebalap lain karena agresivitasnya.
Nakagami, the Rising Star
Nakagami adalah pebalap yang bernaung di bawah bendera LCR Honda. Tim bentukan mantan rider GP125, Lucio Checcinello, sejak tahun 2018 lalu menghadirkan 2 pebalap dalam line up-nya. Bagi pebalap Inggris, Cal Crutchlaw, tahun ini adalah tahun ke-5 kebersamaanya dengan tim yang bermarkas di Monaco itu. Sejak 2015, Cruchtlaw sudah membesut Honda dan menjadi pebalap solo tim LCR Honda.
Nakagami bukanlah nama baru bagi Honda. Pada 2010, dia berhasil membawa Honda menjuarai kompetisi ketahanan motor Suzuka 8 Hours dan menjadi runner up pada 2018.
Pada debutnya di Motogp 2018, Nakagami berhasil mendulang 33 poin dan menjadi pebalap nomor 20 di klasemen akhir. Tahun ini, pebalap kelahiran 1992 itu diberikan motor spesifikasi 2018 yang sebelumnya digunakan oleh Crutchlaw. Menunggangi motor dengan spesifikasi yang tak lebih up to date, tak membuat Nakagami tertinggal jauh. Bahkan justru mengungguli rekan setimnya dan menjadi pebalap ke-2 Honda yang parkir di 10 besar klasemen sementara.
Hingga seri ke-7, Nakagami hanya sekali gagal menyelesaikan lomba yakni saat melakoni laga di sirkuit Lemans Perancis. Enam seri lain berhasil dilaluinya di posisi 10 besar. Raihan terbaiknya diperoleh di seri Mugello Itali saat dia melewati garis finish di posisi ke-5.
Melihat konsistensinya itu, layak saja Marc Marquez mengharapkan Honda memberinya motor dengan spek terbaru. Pada tes yang dilakukan pasca race Catalunya pekan lalu, Lorenzo mengungkapkan bahwa Marquez dan Nakagami sempat bertukar motor untuk mengetahui apa saja komponen motor lama yang dapat memberikan efek positip dibadingkan motor baru.