Mohon tunggu...
Mas Pink
Mas Pink Mohon Tunggu... -

Berangan-angan jadi Jurnalis, namun garis hidup menentukan lain. Disela aktifitas yang lumayan padat, kadang ingin menulis. Bagiku, menulis adalah membagi pengetahuan dan pengalaman. Pernah dipercaya segelintir orang untuk menjadi Pimpinan Redaksi ataupun Pimpinan Umum pada majalah sekolahan, bulletin, tabloid dan majalah mahasiswa. Semoga mendapatkan manfaat dari apa yang saya ungkapkan... Terbuka terhadap pertemanan tanpa memandang SARAP (Suku, Antar Suku, Ras, Agama dan Penghasilan) :p

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Tertipu BB? What's Next?

20 November 2010   11:39 Diperbarui: 26 Juni 2015   11:26 501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
12902529502141082028

Bagi anda yang memiliki Ponsel Blackberry (BB) hanya karena prestise dan hanya untuk ajang update status FB, chatting dan hal hal fun lainnya, saya sarankan anda beli HP China QWERTY yang bentuknya seperti BB yang berbudget hanya seperlimanya saja bahkan kurang dari itu.

Kalau hanya anda gunakan hanya sebagai social media saja, ngapain harus beli gadget yang lumayan menguras kocek ini? HP china yang sekarang banyak tersedia di pasaran dengan tampilan seperti BB juga memiliki fasilitas untuk social media. So ngapain harus beli mahal kalau dengan budget ponsel BB? Lebih baik anda membeli HP China plus beli pulsanya yang bisa dipakai sampai setahun? Percuma juga anda beli BB tapi juga pulsanya minim kan?

 

Nah bagi anda yang sudah terlanjur ‘tertipu dan terhasut’ untuk membeli ponsel tipe ini, optimalkanlah penggunaanya. Banyak yang mempunyai BB tapi tidak mengetahui bahwa ada fasilitas BlackBerry App World. Fasilitas ini bisa digunakan untuk download aplikasi yang yang disediakan oleh pengembang software. Justru inilah kelebihan BB dibanding dengan HP made in China.

 

Aplikasi aplikasi yang ada-pun sangat beragam. Ada banyak aplikasi untuk membantu bisnis anda, menambah pengetahuan anda, hiburan, game, peta dan navigasi, musik dan audio, berita dari berbagai belahan dunia, referensi dan e-books, olahraga, cuaca, traveling, dan juga aplikasi pendukung lain. Aplikasi ini tentunya ada yang berbayar, namun kebanyakan bisa didownload free of charge.

 

Jujur, sayapun mengenal Kompasiana ini setelah menggunakan aplikasi yang didownload dari BB App World yaitu kompas.com for BB. Dari aplikasi itulah saya mengenal kompasiana. Lebih lanjut ada beberapa aplikasi yang saya download dari sana. Dari mulai kamus bahasa inggris, al-quran, beberapa aplikasi yang menunjang aktifitas saya dan juga themes untuk mempercantik tampilan BB. Semuanya saya pilih aplikasi yang free of charge.

[caption id="attachment_76230" align="alignnone" width="300" caption="Icon BB App World di ponsel BB"][/caption]

 

Disisi lain, jangan asal mencoba download aplikasi tersebut. Lihatlah review dan ratingnya. Bila ternyata review dari pengguna dan ratingnya juga jelek, pilih aplikasi lain yang sejenis. Selain itu, anda harus bijak menggunakan usage of memory yang ada di ponsel anda. Alih alih mengoptimalkan, jika anda sembarangan download bukan mengoptimalkan kerja anda, malah menambah masalah baru yaitu Hang! (yang menjadi penyakit ponsel ini). Baca selengkapnya disini:

http://teknologi.kompasiana.com/gadget/2010/11/19/ponsel-menyebalkan-itu-bernama-bb/

 

Nah kembali lagi tentang fungsi BB, percuma juga anda membayar lebih untuk membayar penggunaan BIS (Blackberry Internet Service) jika tidak anda gunakan untuk keperluan yang menunjang aktivitas anda. Sudah beli ponsel ini mahal, langganannya tak murah, dan Cuma digunakan untuk social media? Lebih baik anda beli HP made in China. Bukankah begitu? Semoga ulasan ini bermanfaat.

 

Nijmegen, November 2010

Mas PINK

 

 Gambar: www.google.co.id

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun