Pandemi tidak menyurutkan puluhan Siswa-siswi yang tergabung dalam OSIS untuk berbagi. Kegiatan berbagi ini dilakukan pada Jumat(22/4). Pembagian takjil dilakukan di 3 Titik yaitu rest area Pringsewu, perempatan Sukoharjo dan Pagelaran.Â
"Kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk rasa peduli untuk saudara-saudara yang sedang berpuasa". Ujar Fano Ketua OSIS.
Kegiatan ini merupakan hasil swadaya yang dilakukan oleh seluruh siswa, OSIS dan guru SMA Xaverius Pringsewu. Ratusan bungkus takjil yang berisi makanan ringan dan minuman dibagikan kepada masyarakat.Â
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk penanaman karakter Profil Pelajar Pancasila yaitu akhlak mulia. Selain itu sebagai rasa toleransi kepada saudara yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H