Mohon tunggu...
Marsa Zaidan
Marsa Zaidan Mohon Tunggu... Lainnya - KKN

DRAFT PERS RELEASE

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Pengabdian Masyarakat Rekognisi KKN Covid-19 UNS

5 Juli 2020   14:41 Diperbarui: 5 Juli 2020   15:01 291
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pandemi dimulai sejak bulan Desember 2019 dan memasuki Indonesia dalam beberapa bulan selanjutnya. Semua Universitas termasuk Universitas Sebelas Maret melakukan kegiatan akademik secara daring dikarenakan ditetapkan peraturan rektor untuk meniadakan sejumlah kegiatan perkuliahan. Sama halnya pada saat ini Universitas Sebelas Maret mengadakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang biasanya dilakukan di sejumlah daerah di Indonesia namun adanya pandemi ini KKN UNS dirubah menjadi rekognisi KKN COVID-19 yang memiliki 8 tema besar yang bisa dilakukan mahasiswa.

Saya Marsa Zaidan sebagai mahasiswa UNS memiliki kewajiban untuk melakukan KKN karena sesungguhnya KKN merupakan pembelajaran lapangan yang pasti dilakukan setiap mahasiswa. Pengabdian masyarakat menjadi tujuan mengapa mahasiswa dianjurkan untuk menjadi agen perubahan. Maka dari itu, saya mengikuti program KKN COVID-19 agar mengetahui kondisi pandemi saat ini dan membuat pembangunan bagi masyarakat tentang COVID-19. Kegitan ini saya lakukan dengan arahan pembimbing lapangan saya yaitu dr. Riza Novierta Pesik. Bentuk abdi ini saya lakukan di Desa Jaten, Karanganyar. 

Dengan 8 tema besar yang telah diberikan dalam kegiatan ini, saya jabarkan dalam bentuk beberapa target kegiatan seperti pembuatan tempat cuci tangan, edukasi dan pembuatan masker kain, edukasi dan pembuatan handsanitizer bersama ahli kimia untuk menjelaskan kandungan, kelebihan, dan kekurangan menggunakan handsanitizer, pembuatan lapak online untuk pedagang offline, pembuatan podcast tentang kehidupan selama COVID-19, sosisalisasi cara cuci tangan dan kegiatan penunjang seperti tanya jawab dan penyampaian informasi mitos atau fakta seputar COVID-19. 

Semua target yang saya rencanakan di Desa Jaten mendapatkan respon positif dari masyarakat, kepala desa, dan RT/RW setempat. Kegiatan ini berjalan karena adanya antusias dan partisipasi dari masyarakat Desa Jaten. Berikut tanggapan dari beberapa warga Desa Jaten dalam pelaksanaan KKN COVID-19.

dokpri
dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun