BEKASI - DT Peduli Bekasi menyalurkan 120 kg beras kepada difabel Yayasan Cahaya Mulia di Kedungwaringin, Bekasi, pada Senin (11/11/2024). Bantuan ini bertujuan mendukung ketahanan pangan bagi masyarakat difabel.
Meski memiliki keterbatasan, para difabel di yayasan ini tetap semangat menjalani aktivitas dan berusaha mencukupi kebutuhan sehari-hari. Namun, hasil dari usaha mereka terkadang masih belum cukup, sehingga bantuan pangan ini sangat berarti bagi mereka.
Â
"Bantuan beras ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih kepada DT Peduli dan para donatur," ungkap Pakde Broto, Pimpinan Yayasan Difabel Cahaya Mulia, dengan penuh syukur.
Â
Karyadi, Staf Sosial Kemanusiaan DT Peduli Bekasi, juga berharap bahwa bantuan ini dapat meringankan beban para penerima manfaat.
Â
"Program ketahanan pangan ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan para difabel dan mendorong mereka untuk terus berkarya," ujarnya
Â
Â