INDRAMAYU -- DT Peduli Cirebon menyalurkan program dana Crowdfunding (CF) untuk pembangunan Pondok Pesantren Tahfidz Al-Qur'an Zaid Bin Tsabit (PPTA ZBT).
Â
Pondok Pesantren Tahfidz Al-Qur'an Zaid Bin Tsabit (PPTA ZBT) adalah pondok para penghafal Al-Qur'an yang berdiri sejak tahun 2014. Dibangun di tanah wakaf seluas 317 m2, pembangunan pondok tiga lantai ini diniatkan supaya bisa menjadi wadah untuk anak-anak yatim dan dhuafa yang ingin menjadi penghafal Al-Qur'an.
Beralamat di Jl. Mulia Asri Perumahan Papan Sejahtera Permai Blok.B No.22, Pekandangan, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, kondisi ponpes tersebut jauh dari kata layak, hanya terdapat satu bangunan yang dapat digunakan dikarenakan banyak ruangan yang belum dilakukan finishing, terbengkalai, dan bahkan ada yang ambruk diterpa angin kencang. Akibatnya, tidak ada santri yang bisa mukim di pondok pesantren ini. Pondok pesantren ini fokus pada pembinaan akhlak dan program tahfidz, namun tidak memiliki pungutan biaya untuk santri yatim dan dhuafa yang mengaji. Hal ini mengakibatkan keterbatasan dana untuk melakukan renovasi atau perbaikan.Â
Pada Rabu, 29 Mei 2024 dana yang terkumpul melalui Crowdfunding DT Peduli diserahkan secara simbolis oleh Kepala KPP DT Peduli Cirebon Muchamat Zusuf, kepada Pimpinan Pondok Pesantren Zaid Bin Tsabit Toto Dianto. Acara ini juga dihadiri oleh para asatidz dan asatidzah Ponpes Zaid Bin Tsabit.
Â
"Saya Toto Dianto, Pimpinan PP Zaid Bin Tsabit, mengucapkan terima kasih kepada DT Peduli Cirebon dan para donatur atas bantuannya. Bantuan dana ini akan kami gunakan untuk merenovasi bagian gedung yang ambruk dan menyelesaikan pembangunan gedung baru. Semoga Allah SWT memberikan balasan sebaik-baiknya balasan, dan mudah-mudahan kita semua mendapat keberkahan dan ridho Allah SWT. Aamiin," ujar Toto Dianto.
Â
Dengan bantuan tersebut, diharapkan Pondok Pesantren Zaid Bin Tsabit dapat kembali menjadi tempat yang nyaman bagi para santri untuk belajar dan menghafal Al-Qur'an.
Â