Mohon tunggu...
Mariska Lukhita Dila
Mariska Lukhita Dila Mohon Tunggu... Mahasiswa

Halo yorobun. Selamat datang di Blog amatir saya

Selanjutnya

Tutup

Money

Bagaimana Nasib Warung Kopi di Masa Pandemi?

26 Mei 2021   02:12 Diperbarui: 26 Mei 2021   02:30 238
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto : pergikuliner.com

Sidoarjo - Roda bisnis berubah drastis akibat adanya Covid-19 sejak awal tahun 2020. Disaat pandemi yang sampai saat ini masih belum berakhir, banyak para pelaku bisnis memutuskan untuk tutup sementara guna membatasi penyebaran virus dan menyesuaikan peraturan yang ditetapkan pemerintah. Seperti warung kopi sederhana yang kerap dijadikan tempat nongkrong warga kini ikut terdampak akibat adanya Covid19.

Namun berbeda dengan Bayu pemilik warung kopi yang baru membuka usahanya di bulan September 2020 tempatnya berada di Desa Waru Kecamatan Sidoarjo, ia justru memilih untuk membuka usaha di tengah pandemi, meski sadar dengan banyaknya persaingan serta adanya aturan social distancing dan pembatasan jam malam yang pastinya akan membuat warung kopi menjadi sepi, Bayu tetap optimis menjalankan usaha barunya.

"Itu sudah jadi kekhawatiran kita pada awalnya. Karena tentu gak mudah mendirikian usaha baru ditengah gulung tikarnya usaha-usaha yang lain. Tapi kita tetep yakin dan alhamdulilah masih jalan sampai sekarang". Ujarnya pada tanggal 02/03/21.

Ketika ditanya soal pendapatan yang diraup selama membuka warung kopi, Bayu menjelaskan jika sehari-hari penghasilannya tentu tidak stabil karena jumlah pengunjung yang tidak tentu. Meski di hantui rasa cemas, Bayu dan rekan bisnisnya memutar otak untuk menjaga agar tetap menarik pelanggan dengan cara mengadakan lomba game di hari tertentu.

"Gak tentu, kalau hari biasa seperti senin-jumat itu sepi banget. Paling cuma beberapa orang yang datang. Tapi sabtu-minggu ramai, kadang kita ngadain lomba game buat narik pelanggan supaya datang, itu lumayan yang datang sampai lesehan di depan". Ucapnya.

Bayu berharap, pandemi Covid-19 di Indonesia segera berakhir dan aktivitas masyarakat Indonesia bisa kembali normal. Sehingga para penikmat kopi tidak khawatir lagi untuk sekadar menikmati kopi dan bercengkerama di warung kopi.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun