Mohon tunggu...
Mario Amarya
Mario Amarya Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

Saya hobi menulis dan saat ini sedang mencari pekerjaan tetap yang berhubungin dengan menulis dan menerjemahkan.

Selanjutnya

Tutup

Foodie

10 Makanan yang Selalu Sepaket dengan Sambal

17 Oktober 2023   09:30 Diperbarui: 17 Oktober 2023   09:34 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sop bening. Sumber: Istockphoto (Kritchai Chaibangyang)

Dalam dunia kuliner, ada yang mengatakan 'makan tanpa sambal itu rasanya hambar'. Dan memang perkataan tersebut benar adanya. Tanpa ditemani dan tanpa ada sambal, rasanya ada yang kurang dan selera makan juga tidak begitu naik. Memang, ada banyak sekali makanan yang selalu sepaket dengan yang namanya sambal. Dan biasanya, makanan yang sepaket dengan sambal adalah makanan-makanan yang berkuah kental maupun makanan yang digoreng atau dibakar. Nah berikut ini adalah 10 makanan yang selalu sepaket dengan sambal.

1. Soto

Soto ayam. Sumber: Istockphoto (Edy Gunawan)
Soto ayam. Sumber: Istockphoto (Edy Gunawan)
Soto memang selalu sepaket dengan sambal dan wajib harus ada sambal bila makan soto. Karena kesegaran soto dan kenikmatan soto jika tidak ada sambal akan terasa sangat hambar dan rasa segar dan nikmatnya soto akan menjadi pudar. Dengan adanya sambal, soto akan terasa begitu nikmat dan nafsu makan akan terasa begitu naik. Sambal yang biasa digunakan untuk soto adalah sambal merah yang digoreng.

2. Rawon

Nasi Rawon. Sumber: Istockphoto (Galih Yoga)
Nasi Rawon. Sumber: Istockphoto (Galih Yoga)
Rawon memang terkenal dengan rasa asin dan gurih. Dan untuk menangkal rasa asin tersebut maka rawon harus dilengkapi dan ditemani dengan sambal. Dengan adanya sambal, rasa asin dari rawon akan hilang dan menyatu dengan sambal.

3. Mie Ayam

Mie ayam. Sumber: Istockphoto (Kadek Bonit Permadi)
Mie ayam. Sumber: Istockphoto (Kadek Bonit Permadi)
Mie ayam juga tak pernah lepas dari yang namanya sambal. Kuahnya yang begitu kental dan mie yang begitu lembut rasanya akan kurang jika tidak ditambahkan dengan sambal. Dengan ditemani dan ditambahkan sambal, rasa mie ayam akan begitu lezat, pedas, dan gurih.

4. Opor Ayam

Opor ayam. Sumber: Istockphoto (ALLEKO)
Opor ayam. Sumber: Istockphoto (ALLEKO)
Terbuat dari kuah santan dan dilengkapi dengan bawang goreng yang khas, opor juga tak lengkap jika tidak sepaket dengan sambal. Sambal yang biasanya digunakan untuk opor adalah sambal korek atau sambal tomat. Dengan ditambahkan sambal, rasa manis dan kental dari opor akan menyatu dan berpadu dengan pedasnya sambal.

5. Ayam Goreng

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun