Diabetes merupakan penyakit yang sudah dikenal sejak dahulu kala. Disebutkan pertama kalinya pada abad pertama oleh filsuf dan dokter Creek Aretaeus dari Cappadocia yang menggunakan kata “diabetes” yang berarti “pancuran”, seperti penyakit yang mencurahkan sejumlah besar urine. Diabetes adalah gangguan metabolisme kronis, yang ditandai dengan tingginya kadar glukosa (gula) dalam darah secara terus menerus.
Penyebab Diabetes dalam kebanyakan kasus disebabkan karena sistem kekebalan secara keliru menganggap bahwa sel beta pancreas adalah benda asing diluar tubuh, dan kemudian menyerang dan menghancurkannya. Penyebab lain penyakit Diabetes adalah Riwayat keluarga, gaya hidup, kelebihan berat badan, ketidakaktifan fisik, usia, suku, kehamilan serta pengobatan.
Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk memulai dari hal-hal kecil seperti menghindari beberapa makanan atau minuman yang kita konsumsi setiap harinya.
Makanan yang harus dihilangkan
- Gula halus. Jenis gula ini terdiri dari karbohidrat yang mengandung kalori tetapi kurang akan vitamin, mineral dan serat karena sudah dihaluskan. Oleh karena itu, gula ini dikelan sebagai makanan yang mengandung “nol kalori”. Gula ini berkontribusi terhadap kelebihan berat badan dan mengubah metabolisme tubuh kita dan juga nilai gizi yang sedikit.
- Minuman Alkohol. Segala minuman yang mengandung alcohol, seperti Anggur, bir, cognac, gin, wiski, minuman suling dan sejenisnya. Ketika orang yang sedang beraktivitas fisik mengonsumsi minuman beralkojol maka risiko menderita bisa meningkat.
- Kopi, Teh, dan minuman yang mengandung kafein. Kafein menonaktifkan enzim yang disebut fosfodiesterase yang membuat sejumlah besar glukosa dan trigliserida memasuki aliran darah yang dapat merugikan dalam mengontrol diabetes
- Daging. Daging, gorengan, makanan laut, jeroan (isi perut), dan sejenisnya mengandung kelebihan lemak jenuh dan kolestrol yang berkontribusi dengan menimbulkan DM228 dan dapat menghambat dan pengontrolan diabetes.
Kita dapat menghilangkan makanan-makanan tersebut dalam konsumsi kita setiap harinya. Komponen makanan yang berasal dari sayuran sangat diperlukan dalam tubuh. Ini sangat penting karena dapat membantu mengurangi kadar gula dalam darah saat kita selesai mengonsumsi makanan, menurunkan kadar kolestrol dan memuaskan rasa lapar ketika sedang mengonsumi sedikit kalori dan sebagai hasilnya dapat bekerja sama untuk mengendalikan berat badan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H