Tampa tali temali, kakiku terikat, terjerat erat
Merangkak, apalagi jalan satu tapak terasa berat
Telapak padahal, mulus semulus jalan tol di pulau barat
Tiada pula kerikil, membuat terantuk dan cacat
Tiada ini, tiada itu ... dan tiada apa apa yang menjerat
Apa tujuanmu, menyekap di dunia yang terang tampa pekat?
Tampa, balok berlubang pemasung kaki kaki
Terduduk berselonjor terpaku meratap di waktu yang tak sepi
Terdiam termangu melihatmu meletup letup membuat bunga api
Tetapi masih selalu disini  dan akan tetap disini, terpasung sendiri
Membuat mozaik dari sketsa yang dengan goresan yang belum rapi
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!