Pendidikan Anak Usia Dini menurut UU No 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 1 angka 14 adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut (Permen Diknas No 58 Tahun 2009, 2010:1).
Tujuan program kegiatan belajar anak TK adalah untuk membantu meletakkan dasar ke arah perkembangan sikap. pengetahuan, keterampilan, daya cipta dan meningkatkan kemampuan anak dalam berbagai aspek yang diperlukan oleh anak didik dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya.
Salah satu bidang pengembangan KBM di TK ada beberapa aspek pengembangan salah satunya yaitu kemampuan bahasa. Pengembangan bahasa dapat diperoleh melalui kegiatan bercerita, mengenal kosa kata, mengenal abjad, bernyanyi, membaca gambar.Â
Kemampuan berbahasa bertujuan agar anak mampu mendengarkan, berkomunikasi, memiliki perbendaharaan kata dan mengenal simbol-simbol yang melambangkannya.
Banyak faktor yang menyebabkan perkembangan Bahasa khususnya mengenal konsep lima huruf vokal belum mencapai tingkat perkembangan. Hal ini disebabkan kegiatan dalam pengenalan huruf hanya melalui kegiatan menebali huruf, meniru suara guru yang mengucapkan huruf, serta mewarnai gambar huruf sehingga anak menjadi tidak tertarik dengan kegiatan tersebut karena di rasa membosankan.
Menurut Sugihastuti (2006:29), huruf adalah gambar atau lambang bunyi (bahasa), sedangkan huruf secara leksikal adalah tanda aksara dalam tata tulis yang merupakan anggota abjad yang melambangkan bunyi bahasa disebut juga sebagai aksara.Â
Sedangkan menurut Nakhrawie (2004:1) huruf adalah lambang atau gambaran dari bunyi. Sugihastuti (2006:33), menyatakan huruf hidup adalah huruf yang melambangkan vokal, yaitu a. i, u, e, o.
Berdasarkan ketiga pendapat di atas dapat di ambil suatu kesimpulan bahwa mengenal huruf vokal adalah mengetahui lambang bunyi bahasa terdiri dari huruf a, i, u, e, o.
Salah satu bentuk media yang dapat kita gunakan untuk merangsang perkembangan bahasa anak dalam meningkatkan kemampuan mengenal huruf vokal yaitu media stiker huruf. Dalam kegiatan ini adalah sebuah permainan dimana anak-anak mencari dan menemukan huruf vokal yang sudah ditentukan kemudian anak menempel huruf vocal yang sudah ditemukan dengan media stiker huruf.Â
Kegiatan ini menyediakan kesempatan bagi anak untuk berinteraksi dengan objek nyata. Artinya, anak belajar lebih banyak dengan cara menyentuh, menggerakkan, dan bermain-main dengan objek yang dipelajarinya daripada dengan cara didesak untuk menguasai keterampilan- keterampilan akademik seperti penyelesaian lembar kerja anak.
Media stiker kartu huruf ini juga memudahkan guru dalam menyampaikan informasi, mendorong motivasi belajar anak, dan menambah variasi penyampaian materi.Â