Mohon tunggu...
Marcella Aulia
Marcella Aulia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Hobi : mmbaca novel

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Universitas Pamulang Melakukan Kerja Praktik di Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi) dengan Membuat Website Absensi Berbasis Digital atau W

9 Juli 2024   16:19 Diperbarui: 11 Juli 2024   10:30 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersama pihak guru/dokpri

Tangerang Selatan, 09 Juli 2024 -- Mahasiswa semester 6 program studi Teknik Informatika dari Universitas Pamulang melakukan kegiatan kerja praktek di Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi) yang beralamat Jl. Al-Mutaqin Rt.001/003 Kp. Dadap Kelurahan Rawabuntu Kecamatan Serpong Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

Pintu masuk Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi)/dokpri
Pintu masuk Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi)/dokpri

Kegiatan ini dibimbing Bapak Suhanda Saputra S.Kom., M.Kom. selaku dosen mata kuliah kerja praktek, dan Ibu Nursa'adah, S.Sos selaku Ketua Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi). Kegiatan ini dilaksanakan untuk membangun sebuah website Absensi yang beranggotakan 3 orang yaitu Ahmad Amaludin, Arya Zaenal Abidin, dan Marcella Aulia Martha.

Website ini dirancang untuk memberikan kemudahan para guru, admin dan orang tua siswa/i dalam mengelola absensi murid, merekap absensi berbasis digital serta mampu memberikan rekam jejak dalam absensi tersebut. Kegiatan ini berlangsung selama 3 bulan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP, CSS, HTML serta MySQL dalam pembuatan website Absensi untuk memudahkan pengelolaan kehadiran para siswa/i di sekolah.

Kegiatan kerja praktek ini juga memberikan manfaat untuk Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi) dan bagi Mahasiswa Universitas Pamulang yaitu untuk melakukan praktek secara langsung pada sebuah tempat kerja praktek yang akan menjadi sebuah acuan mahasiswa sebagai pengalaman pada dunia kerja untuk kedepannya. Kerja praktek ini merupakan bagian dari mata kuliah semester 6 yang wajib dilaksanakan oleh mahasiswa Universitas Pamulang.

Sosialisasi Aplikasi web kepada pihak guru/dokpri
Sosialisasi Aplikasi web kepada pihak guru/dokpri

Kami juga mengucapkan terima kasih banyak kepada bapak Suhanda Saputra S.Kom., M.Kom selaku dosen pembimbing kami atas arahan dan masukan yang berharga yang telah kami dapatkan. Kami mengucapkan terima kasih banyaka kepada Ibu Nursa'adah, S.Sos selaku Ketua Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi) yang telah mengizinkan kepada kami untuk melakukan kerja praktek di Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi).

Dan dengan kerja praktek ini kami berharap untuk hasil kerja kami dapat digunakan oleh Yayasan Ashaabul Ardhi (Sahabat Bumi) terhadap aplikasi kami yaitu website Absensi untuk memudahkan bagi pekerjaan mereka terlebih khususnya pada guru dengan lebih cepat dan lebih baik

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun