[caption caption="Bau Mulut (Sumber : ion-spray.com)"][/caption]Setiap penampilan tentunya akan menjadi sebuah penilaian orang lain bagi kita. Oleh karena itu, setiap kali kita bertemu orang baru, kita di wajibkan untuk berpenampilan baik. Tapi bagaimana jika sudah berpenampilan baik, muncul masalah baru, yaitu bau mulut? Masalah inilah yang membuat banyak orang merasa tidak percaya diri. Apalagi jika anda bekerja dimana anda harus sering bertemu dengan orang – orang baru seperti customer service di sebuah salon kursus sulam alis.
Bau mulut bukan hanya akan menganggu kita, tetapi juga akan membuat kita merasa tidak nyaman. Beberapa ahli mengatakan bahwa pola hidup yang tidak sehat dan juga diet yang buruk bisa menyebabkan bau mulut.
Ada beberapa cara yang dapat kalian lakukan demi menangkis bau mulut agar tidak menganggu pernapasan dan penampilan kalian. Berikut adalah beberapa cara untuk menghilangkan bau mulut :
1. Tidak Hanya Menggosok Gigi
Menggosok gigi adalah cara yang tepat untuk menghilangkan bau mulut yang tidak sedap, tetapi selain menggosok gigi, sebaik hindari makanan yang memiliki rasa yang kuat untuk menangkis bau mulut yang mengganggu
2. Jeruk Nipis
Mengonsumsu jeruk nipis dengan rutin dapat membantu kalian dalam menghadapi masalah bau mulut. Meminum air putih yang di campur dengan buah jeruk nipis dengan rutin akan membantu menghilangkan bau mulut
3. Sarapan pagi
Selain sehat untuk kesehatan tubuh dan juga diet, ternyata sarapan pagi juga baik untuk kesehatan mulut. Hal tersebut karena dapat merangsang mulut untuk memproduksi air liur lebih banyak sehingga mulut kalian akan terbebas dari bau mulut.
4. Membersihkan Sela Gigi
Sela – sela gigi adalah tempat yang sangat wajib kita perhatikan setiap kali selesai makanan. Karena sisa makanan yang ada pada sela – sela gigi akan memicu bau tidak sedap dalam mulut. Maka dari itu, rajin – rajin lah membersihkan sela – sela gigi kalian yah.