Mohon tunggu...
Maraman Rotua Turnip
Maraman Rotua Turnip Mohon Tunggu... Guru - guru

terbuka dalam pengetahuan dan pengagum kecerdasan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

PJJ Melahirkan Relevansi Baru

17 Oktober 2022   12:27 Diperbarui: 17 Oktober 2022   14:27 211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pengaruh pendidikan bagi dunia sangat besar. Perkembangan sumber daya manusia dan teknologi didasari dengan pengetahuan pendidikan itu sendiri. Manusia berkembang dengan inteligensi yang hebat dari Tuhan bukan sekadar pemberian yang mutlak, melainkan tuntutan rasional untuk terus dikembangkan melalui pendidikan. 

Perkembangan pengetahuan itulah yang dapat mendasari berkembangnya sebuah teknologi. Adanya pengetahuan yang tinggi membuat jangkauan pemikiran manusia meraih hal yang tidak pernah terpikirkan dapat menjadi sebuah fakta perbaikan perkembangan teknologi. Hal inilah yang menyebabkan pengaruh pendidikan sangat besar bagi dunia.

Dalam KBBI V dijelaskan bahwa pendidikan adalah proses pengubahan sikap dan tata laku seseorang atau kelompok orang dalam usaha mendewasakan manusia melalui upaya pengajaran dan pelatihan ; proses,cara, perbuatan mendidik. Penekanan sikap (karakter) seseorang sangat penting dalam pendidikan.

 Sikap dalam pengertian ketiga KBBI V mengarah pada perbuatan dan sebagainya berdasarkan pada pendirian, keyakinan.  Hampir sama dengan karakter yang yang mengarah pada sifat-sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang membedakan seseorang dari yang lain ; tabiat; watak (KBBI V). Penggunaan istilah karakter yang selanjutnya akan ditegaskan dalam penelitian ini. 

Dari definisi Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI V) Hal ini dikuatkan kembali oleh Bapak Pendidikan Ki Hadjar Dewantara bahwa “Tujuan pendidikan adalah untuk mendidik anak agar menjadi manusia yang sempurna hidupnya, yaitu kehidupan dan penghidupan manusia yang selaras dengan alamnya (kodratnya) dan masyarakatnya.”  Demikianlah pendidikan sangat erat hubungannya dalam pembentukan karakter manusia.

 Kemajuan teknologi berkaitan dengan pendidikan yang ditingkatkan oleh manusia itu sendiri. Teknologi yang berkembang mampu mengantisipasi keadaan darurat yang terjadi di dunia. 

Seperti halnya bencana besar yang terjadinya di dunia, pandemik covid-19 memacu manusia untuk memikirkan vaksin yang tepat mengantisipasinya. Perkembangan teknologi pun dituntun maju untuk mengantispasi pandemic covid-19. Salah satunya adalah pendidikan. Kemajuan teknologi menjadi dasar penting agar berjalannya dunia pendidikan dengan perkembangan teknologi internet.

Sehubungan dengan hal tersebut, Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) pun harus dilakukan agar pengetahuan tetap meningkat dan karakter manusia tetap berjalan dalam poros kebenaran. 

Berdasarkan Undang-Undang Perguruan Tinggi Nomor 12 Tahun 2012, Pasal 31 tentang Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) menjelaskan bahwa PJJ merupakan proses belajar mengajar yang dilakukan secara jarak jauh melalui penggunaan berbagai media komunikasi. Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) dilakukan sebelum terjadi pandemik covid-19 tidak sama perlakukannya dengan saat terjadinya pandemic covid-19 saat ini. 

Pendidikan dilakukan sebelum terjadinya pandemik covid-19 diterapkan dengan berbagai metode sehingga tercapainya tujuan pendidikan dengan baik. Berbeda halnya dengan situasi tahun 2020 saat itu serangan mendunia covid-19 memacu pikiran manusia untuk tetap menjalankan pendidikan walaupun di rumah. 

Namun, berbagai kendala terjadi karena pendidikan itu sendiri bukan sekadar memberi pengetahuan untuk mengerti, melainkan mendidik karakter manusia agar tetap pada poros kebenaran yang hakiki.  

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun