Sulfur membantu membuka pori-pori dan mengurangi infeksi, sehingga dapat membantu jerawat yang bengkak tampak lebih kecil. Menerapkan masker ini pada seluruh wajah dapat memberikan manfaat tambahan yaitu membuat pori-pori besar tampak lebih kecil. Saat ini, masker wajah yang mengandung belerang atau belerang dapat ditemukan di toko obat, department store, atau salon.
Mengolesi Teh Hijau
Tidak sedikit orang yang mengidentikkan teh hijau dengan segudang manfaat untuk kesehatan. Kandungan flavonoid dan tanin di dalamnya, teh hijau dipercaya dapat membantu melawan infeksi dan bakteri penyebab jerawat.
Cara yang bisa Anda terapkan adalah dengan menyeduh teh hijau atau Anda juga bisa membeli bubuk teh hijau dan menggunakannya sebagai masker yang dicampur dengan air, kuning telur, dan madu.
Mengenakan Masker Madu
Sejak dulu madu dikenal luas memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan dan kecantikan. Madu sering digunakan untuk mengatasi masalah kulit dan jerawat. Nah, ternyata madu juga dikatakan bisa menghilangkan jerawat dalam semalam!!!
Caranya sangat sederhana, Anda hanya perlu mencuci muka lalu mengoleskan madu murni sesuai kebutuhan pada wajah. Setelah itu diamkan hingga kering, terakhir bilas dengan air bersih.
Mengkonsumsi Bawang Putih