Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola

7 Pemain yang Memiliki Klub Baru Dalam Sepekan Terakhir

30 Agustus 2023   19:19 Diperbarui: 30 Agustus 2023   19:23 281
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam beberapa hari lagi bursa transfer musim panas ini akan segera ditutup yaitu pada 31 Agustus 2023. Biasanya menjelang penutupan bursa transfer, proses kepindahan pemain akan semakin padat.

Biasanya yang sebelumnya hanya menjadi rumor, tiba-tiba saja merampungkan proses transfer. Hal ini dikarenakan fokus media pada transfer nama besar saja, sehingga melupakan proses transfer pemain lainnya. Meski hal ini merupakan suatu kewajaran, namun pemberitaan yang berimbang dan informasi yang merata juga dibutuhkan oleh para pecinta sepakbola.

Selain proses kepindahan pemain secara transfer, biasanya menjelang ditutupnya bursa transfer, banyak pemain muda yang dilepaskan ke klub lain untuk dipinjamkan.

Hal ini berkaitan dengan menit bermain, karena pemain muda akan kesulitan menembus tim utama karena akan bersaing dengan pemain yang lebih potensial dan lebih berpengalaman.

Pemain yang dilepas pinjam, biasanya diyakini akan bersinar beberapa musim ke depan, namun belum cukup berpengalaman. Dalam artian, sang pemain sangat potensial secara skill, namun belum memiliki mental yang kuat.

Skema kepindahan pemain juga bermacam-macam, ada yang direkrut secara permanen tetapi dibayar secara cicil. Ada juga yang direkrut dengan harga lebih murah, namun akan mendapatkan bonus jika mampu tampil konsisten bersama tim baru.

Menjelang ditutupnya bursa transfer, proses transfer juga melibatkan pemain-pemain yang tidak masuk dalam rencana tim. Maksudnya pemain yang hanya akan menambah beban keuangan klub. Biasanya pemain seperti ini akan dilepas dengan harga lebih murah dari harga pasar, karena daripada hanya menjadi beban finansial, lebih baik dilepas.

Dalam hal ini dilepas bukan hanya dijual dengan harga tertentu, dilepas secara gratis juga bisa menguntungkan klub, karena bisa mengurangi beban gaji pemain.

Berikut beberapa proses transfer yang terjadi dalam beberapa hari terakhir menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas ini.

1. Joao Moutinho

Joao Moutinho. (via gettyimages.com)
Joao Moutinho. (via gettyimages.com)

Pemain 36 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah ini tampil apik bersama Sporting Lisbon dan FC Porto, hingga dibeli mahal oleh AS Monaco pada Juli 2013 lalu. Sayangnya Moutinho mengalami penurunan bersama AS Monaco hingga dijual ke Wolverhampton Wanderers.

Moutinho bermain untuk Wolverhampton Wanderers sejak musim 2018 lalu dan kontraknya berakhir pada akhir musim lalu. Pada awal musim ini Joao Moutinho diboyong oleh klub Portugal, Braga, secara bebas transfer.

2. Beto

Beto. (via farantube.com)
Beto. (via farantube.com)

Pemain 25 tahun ini berposisi sebagai striker dan tampil luar biasa bersama klub Italia, Udinese dalam 2 musim terakhir ini. Beto merupakan pemain kelahiran Kota Lisbon, Portugal, dan memiliki darah keturunan dari negara Guinea-Bissau.

Karena tampil luar biasa bersama Udinese yaitu mencetak 22 gol dari 65 pertandingan, Beto dibeli oleh Everton pada awal musim ini. Beto dibeli dengan harga Rp 434,54 Miliar oleh Everton dan diikat kontrak hingga Juni 2027 nanti.

3. Luigi Sepe

Luigi Sepe. (via transfermarkt.com)
Luigi Sepe. (via transfermarkt.com)

Penjaga gawang 32 tahun ini, saat bersergam Napoli sempat digadang-gadang akan menjadi salah satu penerus Gianluigi Buffon di timnas Italia. Namun Sepe tidak terlalu konsisten ketika diberikan kesempatan bermain.

Saat ini Sepe berstatus sebagai pemain Salernitana setelah sebelumnya pernah bermain untuk beberapa klub Italia lainnya. Pada musim ini, Sepe akan bermain untuk Lazio sebagai pemain pinjaman dari Salernitana.

4. Marko Lazetic

Marco Lazetic. (via sempremilan.com)
Marco Lazetic. (via sempremilan.com)

Pemain 19 tahun ini berposisi sebagai striker dan merupakan punggawa dari skuad timnas Serbia U21. Lazetic diboyong oleh AC Milan dari klub Serbia, Red Star pada Januari 2022 lalu. Namun tidak mampu menembus tim utama AC Milan.

Akhirnya Lazetic hanya menjadi penghangat bangku cadangan dan dipinjamkan ke klub lain. Musim lalu, Lazetic dipinjamkan ke klub Austria, Altach, dan pada awal musim ini kembali dipinjamkan ke klub Belanda, Fortuna Sittard.

5. Lyanco

Lyanco. (via gettyimages.com)
Lyanco. (via gettyimages.com)

Pemain 26 tahun ini berposisi sebagai bek tengah dan juga bek kanan. Lyanco tampil luar biasa bersama Torino beberapa musim lalu hingga diboyong oleh Southampton pada awal musim 2021/2022 lalu.

Sayangnya, Lyanco tidak mampu tampil konsisten sehingga pada awal musim ini pemain Brazil ini dipinjamkan ke klub Qatar, Al-Gharafa. Lyanco akan dipinjam oleh Al-Gharafa sampai akhir musim ini tanpa opsi pembelian.

6. Kaio Jorge

Kaio Jorge. (via transfermarkt.com)
Kaio Jorge. (via transfermarkt.com)

Pemain 21 tahun yang berposisi sebagai striker ini sempat menjadi rebutan Juventus dan AC Milan beberapa musim lalu, namun sang pemain memilih Juventus pada awal musim 2021/2022 lalu. Sayangnya Jorge tidak mendapatkan menit bermain yang cukup bersama Juventus.

Pada awal musim ini, Jorge dipinjamkan ke klub Italia lainnya, Frosinone. Frosinone merupakan salah satu klub Serie A Italia, jadi Jorge akan tetap berkompetisi di kasta tertinggi Liga Italia.

7. Timothy Castagne

Timothy Castagne. (via gettyimages.com)
Timothy Castagne. (via gettyimages.com)

Pemain 27 tahun yang berposisi sebagai bek kanan ini tampil apik bersama Atalanta beberapa musim lalu hingga pada musim 2020/2021 lalu dibeli oleh Leicester City. Sayangnya pada akhir musim lalu, Leicester City harus terdegradasi ke kasta kedua Liga Inggris.

Karena dinilai cukup potensial dan sang pemain tetap ingin bermain untuk klub di Liga Premier Inggris, Castegne akhirnya pindah ke Fulham pada awal musim ini. Timothy Castagne dibeli oleh Fulham dari Leicester City dengan mahar Rp 225,96 Miliar.

Akankah pemain-pemain tersebut bersinar bersama klub baru mereka?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun