Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola

Juventus Kandaskan Tuan Rumah Udinese, Ini Bintangnya!

22 Agustus 2023   00:24 Diperbarui: 22 Agustus 2023   00:38 184
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para pemain Juventus merayakan gol ke gawang Udinese. (via total-italianfootball.com)

Pada akhir pekan kemarin, Serie A Liga Italia mulai bergulir untuk musim kompetisi 2023/2024. Patut ditunggu untuk ajang Serie A Italia musim ini karena dalam 4 musim terakhir ini memiliki kampiun yang berbeda-beda.

Semua tim papan atas seperti memiliki peluang yang sama untuk menjadi juara Serie A musim ini karena dari persiapan tim sudah cukup bagus. Atau bahkan mungkin akan memunculkan juara baru lagi musim ini selain 4 tim yang menjadi juara dalam 4 musim terakhir.

Beberapa laga menarik tersaji pada pekan pertama Serie A Italia musim ini, salah satunya adalah pertandingan antara Udinese melawan Juventus.

Udinese merupakan klub yang selalu konsisten di papan tengah Serie A dalam satu dekade terakhir. Padahal dalam dekade sebelumnya, Udinese sempat menduduki papan atas klasemen Serie A untuk beberapa musim kompetisi.

Meski mengalami penurunan performa, Udinese kerap menjadi batu sandungan untuk tim-tim papan atas Serie A saat ini. Sehingga akan menarik untuk dinantikan kala menghadapi Juventus.

Sedangkan Juventus mengalami penurunan performa dalam 3 musim terakhir ini dan puncaknya pada musim lalu, Juventus finish pada posisi 7 klasemen akhir di Serie A. Hal ini membuat Juventus tidak akan tampil di Liga Champions Eropa musim ini, padahal beberapa musim sebelumnya Juventus berhasil mencapai babak final Liga Champions Eropa.

Musim ini Juventus masih didominasi oleh wajah-wajah pemain musim lalu yang banyak diisi oleh pemain muda. Namun ada beberapa tambahan pemain pada awal musim ini untuk menggantikan slot yang ditinggalkan oleh pemain lain yang juga hengkang pada awal musim ini.

Pertandingan antara Udinese melawan Juventus pada giornata pertama Serie A kali ini berlangsung di markas Udinese yaitu di Udinese Arena, Provinsi Udine, Italia. Laga ini dipimpin oleh wasit Antonio Rapuano dan dihadiri oleh 24.991 penonton yang memadati stadion.

Dari jalannya pertandingan, kedua tim cukup berimbang. Juventus sedikit unggul dalam hal penguasaan bola dengan 52%, berbanding 48% penguasaan bola oleh tuan rumah Udinese.

Dalam hal tembakan ke gawang yang on target, Udinese mampu sedikit lebih unggul dengan melepaskan 5 kali tembakan yang on target berbanding 4 kali tembakan yang on target yang dilepaskan oleh para pemain Juventus.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun