Pada tengah pekan ini, pertandingan di ajang Piala Champions Klub Arab tengah memasuki babak semifinal. Ke empat tim yang lolos ke babak semifinal ajang tersebut adalah terdiri dari 3 klub dari Arab Saudi yaitu Al-Nassr, Al-Hilal, dan Al-Shabab, serta 1 klub dari Iraq yaitu Al-Shorta. Untuk babak semifinal kali ini berlangsung dalam 1 leg.
Al-Hilal melawan sesama klub Arab Saudi, yaitu Al-Shabab, sedangkan Al-Nassr berhadapan dengan Al-Shorta. Pertandingan antara Al-Nassr melawan Al-Shorta tetap menjadi perhatian karena adanya mega bintang, Cristiano Ronaldo di kubu Al-Nassr. Laga antara Al-Nassr melawan Al-Shorta berlangsung di Prince Sultan bin Abdul Aziz Stadium, Abha, Arab Saudi.
Selain Cristiano Ronaldo, di kubu Al-Nassr ada beberapa nama lain yang juga patut ditunggu penampilannya, antara lain Sadio Mane, Seko Fofana, Alex Telles, Marcelo Brozovic, serta Anderson Talisca.
Dari jalannya pertandingan, Al-Nassr cukup mendominasi dengan mengumpulkan 64% penguasaan bola. Sedangkan Al-Shorta hanya mengumpulkan 36% penguasaan bola. Dari sisi total tembakan ke gawang, Al-Nassr juga unggul dengan 15 kali tembakan berbanding 6 kali tembakan ke gawang yang dilepaskan oleh Al-Shorta.
Sayangnya, meski mengungguli beberapa aspek statistik, Al-Nassr hanya mampu menang tipis atas Al-Shorta. Gol tunggal Al-Nassr pada laga ini dicetak oleh Cristiano Ronaldo melalui titik pinalti pada menit ke 75.
Kemenangan atas Al-Shorta kali ini mengantarkan Al-Nassr lolos ke babak final Piala Champions Klub Arab. Di partai puncak nanti, Al-Nassr akan berhadapan dengan pemilik juara terbanyak Liga Arab Saudi, yaitu Al-Hilal.
Meski mampu mencetak gol kemenangan, Cristiano Ronaldo, bukanlah yang terbaik pada laga melawan Al-Shorta. Berikut beberapa pemain Al-Nassr yang tampil apik pada laga melawan Al-Shorta.
1. Sadio Mane
Pemain 31 tahun yang sempat menjadi bintang Liverpool ini diboyong oleh Al-Nassr dari Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas kali ini. Sadio Mane direkrut oleh Al-Nassr dengan mahar 30 juta euro dan diharapkan bisa menjadi andalan di sisi kiri penyerangan tim.