Biasanya nama-nama elit seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, bahkan Karim Benzema akan masuk dalam daftar teratas. Ternyata tidak ada yang masuk daftar teratas.
Berikut pembahasan beberapa pemain yang sudah mencetak banyak gol di Liga Champions Eropa musim ini.
1. Sebastien Haller
Pemain 27 tahun ini sempat bersinar bersama Eintracht Frankfurt beberapa musim lalu, sehingga sempat dibeli mahal oleh West Ham United. Karena gagal bersinar, Haller dilepas permanen ke Ajax Amsterdam pada Januari 2021 lalu.
Bukan hanya di Liga Champions, Haller menjadi mesin gol Ajax di ajang domestik juga. Jika di Eredivisie Liga Belanda, Haller sudah mencetak 16 gol, lalu di Liga Champions musim ini Haller sudah mencetak 10 gol.
Bintang timnas Polandia berusia 33 tahun ini mendapatkan banyak dukungan setelah gagal mendapatkan gelar Ballon d'Or tahun 2021 lalu. Namun Lewandowski mendapatkan banyak penghargaan lain sepanjang tahun 2021 lalu.
Cukup berbeda jauh dengan koleksi gol Lewandowski di Bundesliga Jerman musim ini yang sudah mencetak 26 gol. Striker Bayern Munchen ini baru mencetak 9 gol di Liga Champions Eropa musim ini.