Pada akhir pekan kemarin, Laliga Spanyol kembali bergulir yaitu memainkan pekan ketiga. Salah satu laga yang paling menarik pada pekan ketiga ini adalah pertandingan antara Real Betis melawan Real Madrid.
Real Betis sampai pada pekan kedua, hanya meraih hasil imbang pada 2 laga awal. Tentu ini menjadi sebuah pertanyaan, apalagi lawannya tidak terlalu berat yaitu RCD Mallorca dan Cadiz.
Padahal musim lalu, Real Betis menjadi salah satu klub yang banyak merepotkan tim papan atas Laliga Spanyol. Hingga akhirnya mereka finish di posisi 6 klasemen akhir Laliga musim lalu.
Sedangkan Real Madrid yang merupakan klub dengan label juara serta memiliki komposisi skuad lebih baik, tentu setiap pertandingan yang mereka jalani akan menyita banyak perhatian.
Walaupun pada awal musim ini Real Madrid ditinggalkan oleh beberapa bintang mereka, tetap saja setiap laga Real Madrid akan menarik disaksikan. Apalagi musim ini, Real Madrid dilatih oleh Carlo Ancelotti yang sudah tidak diragukan lagi kualitasnya.
Pertandingan antara Real Betis melawan Real Madrid pada pekan ketiga Laliga Spanyol kali ini berlangsung di markas Real Betis yaitu di Benito Villamarin, Kota Seville, Spanyol. Laga ini dihadiri oleh 22.590 penonton yang memadati stadium.
Laga Real Betis melawan Real Madrid kali ini berjalan cukup berimbang baik dalam penguasaan bola maupun jumlah tembakan ke gawang.
Namun Real Betis unggul dalam hal jumlah tembakan ke gawang yang on target yaitu dengan 6 kali tembakan. Sedangkan Real Madrid hanya melepaskan 3 kali tembakan ke gawang yang on target.
Akan tetapi, Real Madrid tampil dengan lini pertahanan yang sangat kokoh, sehingga lebih banyak melakukan blok bola dibandingkan para pemain Real Betis.
Hasilnya, Real Madrid mampu menang tipis dengan skor 1-0 atas tuan rumah Real Betis. Gol tunggal yang tercipta pada laga ini dicetak oleh Daniel Carvajal pada menit ke 61.