Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Dibuang pada Transfer Musim Dingin, Pemain Ini Tampil Luar Biasa

10 Februari 2021   07:10 Diperbarui: 10 Februari 2021   07:17 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fikayo Tomori. (via Getty Images)

Sudah 10 hari berlalu bursa transfer di sepakbola Inggris ditutup, dan bisa dibilang saat ini merupakan waktu yang tepat untuk mulai melihat hasil dari aktivitas klub di jendela transfer tersebut. Ada beberapa klub yang sudah memainkan pemain rekrutannya pada beberapa laga, namun ada juga yang masih menyimpan pemainnya di bangku cadangan.

Tentu ini menjadi hal yang wajar, karena membeli seorang pemain akan banyak faktor yang berpengaruh. Tingkat adaptasi sampai persoalan bahasa, bisa menjadi kendala seseorang mampu bermain baik pada klub baru. Sehingga tidak sedikit pemain yang lebih memilih untuk tidak pindah klub atau kalau pun pindah, hanya bermain untuk klub yang masih dalam 1 negara.

Akan tetapi, tidak semua pemain yang hengkang ke klub baru, akan mengalami masa yang sulit. Karena mungkin dengan klub baru, sang pemain bisa lebih berkembang lagi dan menemukan bentuk permainan terbaiknya.

Pada bursa transfer musim dingin yang sudah ditutup beberapa waktu lalu, ada beberapa klub Liga Premier Inggris yang melepas pemainnya. Tidak semua pemain dilepas dengan skema pelepasan permanen, ada juga yang dilepas pinjam, atau lepas pinjam dengan beberapa opsi.

Dilansir dari laman SofaScore.com, ada beberapa pemain yang dilepas oleh klub Liga Premier Inggris pada bursa transfer musim dingin lalu. Beberapa pemain tersebut dinilai tidak mampu berkembang dengan baik di klub asalnya, sehingga harus dilepas. Akan tetapi, hebatnya beberapa pemain tersebut mampu tampil apik ketika bermain untuk klub barunya. Berikut rangkumannya.

1. Takumi Minamino

Takumi Minamino. (via japantimes.co.jp)
Takumi Minamino. (via japantimes.co.jp)

Pemain 26 tahun yang berposisi asli sebagai winger kiri ini merupakan pemain yang cukup versatile. Namun kualitas pemain timnas Jepang ini tidak mampu menembus tim utama Liverpool yang diisi oleh banyak pemain hebat dan berpengalaman di Liga Premier Inggris. Akhirnya pada bursa musim dingin kemarin, Minamino dipinjamkan ke Southampton dengan biaya pinjam sebesar 500 ribu euro.

Bersama Southampton, Minamino langsung menjadi starter pada posisi gelandang kiri ketika melawan Newcastle United. Hanya butuh 30 menit, Minamino langsung mencetak gol pada laga tersebut. Namun sayangnya Southampton harus kalah 2-3 dari Newcastle United pada laga tersebut.

2. Fikayo Tomori

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun