Mohon tunggu...
MAN 2Bantul
MAN 2Bantul Mohon Tunggu... Guru - Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul

Instansi Pendidikan setingkat SMA di bawah Kementerian Agama Republik Indonesia yang berada di Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

MAN 2 Bantul Review dan Evaluasi Kurikulum oleh Tim Pengembang

5 Mei 2024   21:57 Diperbarui: 5 Mei 2024   22:07 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi MAN 2 Bantul 2024

Bantul (MAN 2 Bantul) - MAN 2 Bantul telah laksanakan review secara mendalam terhadap kurikulum madrasah pada Jumat (3/5/2024). Acara yang dilaksanakan di lantai 2 ruang aula madrasah tersebut bertujuan untuk mengevaluasi dan memperbarui Kurikulum Satuan Pendidikan agar tetap relevan dengan perkembangan pendidikan dan kebutuhan peserta didik.

Acara tersebut diikuti oleh sebagian  guru yang tergabung dalam Tim Pengembang Kurikulum Madrasah. Dalam sambutannya, Nur Hasanah Rahmawati (Atik) sebagai kepala madrasah menyampaikan pentingnya evaluasi berkala terhadap kurikulum agar dapat memberikan pendidikan yang berkualitas sesuai dengan tuntutan zaman. "Kurikulum yang baik harus mampu mencakup aspek akademik dan karakter peserta didik, serta mengakomodasi perkembangan teknologi dan informasi," ujar Atik.

Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan dan kesesuaian kurikulum dengan perkembangan zaman, MAN 2 Bantul memandang perlu untuk melakukan evaluasi menyeluruh terhadap kurikulum yang telah ada. Tim pengembang kurikulum berfokus pada aspek kebutuhan siswa, perkembangan teknologi, serta tuntutan dunia kerja yang terus berubah. Proses review kurikulum ini melibatkan Tim Pengembang Kurikulum yang terdiri dari guru-guru mata pelajaran, tenaga kependidikan dan kepala madrasah, diharapkan hasil review kurikulum ini dapat lebih representatif dan memenuhi kebutuhan seluruh pihak yang terlibat dalam proses pendidikan.

Dokumentasi MAN 2 Bantul 2024
Dokumentasi MAN 2 Bantul 2024
Acara review kurikulum ini melibatkan diskusi kelompok antara tenaga pendidik dari berbagai mata pelajaran. Masing-masing kelompok membahas kekuatan dan kelemahan kurikulum yang telah diterapkan, serta memberikan saran perbaikan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Setelah melalui diskusi yang intensif, dihasilkan beberapa rekomendasi perubahan pada kurikulum, termasuk penambahan materi pelajaran yang relevan dengan perkembangan teknologi, peningkatan pembelajaran berbasis proyek, serta penguatan program pembinaan karakter.

Setelah proses review selesai, tim pengembangan kurikulum kemudian akan menyusun rekomendasi perubahan yang selanjutnya akan diajukan kepada pihak terkait untuk dipertimbangkan lebih lanjut. Langkah ini diharapkan dapat membawa MAN 2 Bantul menuju kurikulum yang lebih adaptif dan relevan dengan tuntutan zaman, sehingga dapat mempersiapkan siswa-siswa untuk menghadapi tantangan masa depan dengan lebih baik.

Kontributor : Sri Suharyanti

PPDB MAN 2 Bantul 2024/2025

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun