Mohon tunggu...
MamaChef
MamaChef Mohon Tunggu... Wiraswasta - Biodata

Nama saya Liana, Ibu Rumah Tangga yang suka memasak. Di Kompasiana ini ingin sekali saya berbagi informasi tentang masakan Vegetarian.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Jangan Buang Nasi Sisa Semalam, Kita Bisa Buat Ini!

3 Juli 2020   12:47 Diperbarui: 4 Agustus 2020   22:03 247
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Halo, sahabat KOMPASIANA, 

Apa kabar semuanya? Kembali lagi di MamaChef.

Hari ini ada keunikan menu masakan yang mungkin belum pernah Anda tonton sebelumnya. Kami akan menunjukkan bagaimana kami membuat Nasi Kobe ala MamaChef.

Jika anda pernah melihat pembuatan Nasi Kobe, maka yang kami buat sedikit berbeda, karena ini adalah Nasi Kobe vegetarian.

Mari kita mulai prosesnya ya.

Bahan-bahan yg kami siapkan adalah:

  • 300 gram nasi (Anda bisa menggunakan nasi sisa semalam, asal jangan yang basi ya)
  • 250 gram daging buatan
  • 1 buah jagung
  • 1 buah wortel
  • 2 butir telur
  • Daun seledri secukupnya
  • 500 gram tepung roti
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram tepung tapioka
  • 100 gram tepung goreng serba guna Cap Citra Putri
  • 0,5 sendok makan garam
  • 2 sendok makan kaldu rasa jamur vegetarian dan
  • 1 sachet merica bubuk

Persiapan awal yang perlu kita lakukan adalah:

  • Nasi dan daging buatan dicampur segelas air lalu diblender
  • Setelah itu tuangkan hasil blender ke wadah kemudian taburkan daun seledri yang sudah dipotong halus
  • Disusul dengan wortel dan jagung yang sudah dipotong-potong kemudian diaduk sebentar
  • Lalu masukkan 2 butir telur yang telah disiapkan dan diaduk lagi
  • Setelah itu taburkan tepung terigu dan tepung tapioka
  • Disusul dengan 2 sendok makan kaldu rasa jamur vegetarian, 0,5 sendok makan garam dan 1 sachet merica bubuk
  • Kemudian diaduk lagi hingga semua bahan tercampur rata

Dan sekarang kita masuki proses memasaknya:

  • Sebelum digoreng, bahan perlu dikukus terlebih dahulu sekitar 30 menit hingga pulen atau enak dan empuk
  • Kemudian, angkat dari kompor dan tunggu sebentar agar bahan yang baru dikukus agak dingin kemudian potong dan bentuklah sesuai yang anda inginkan. Dalam video ini kami bentuk seperti es krim yang ditusuk dengan stik es krim.
  • Ok...sekarang kita masukin tahap akhir yaitu menggoreng, namun sebelumnya kita harus siapkan dulu campuran tepung goreng serba guna Cap Citra Putri dengan 200 ml air, aduklah hingga tercampur rata.
  • Setelah itu siapkan tepung roti yang diperlukan untuk membalut bahan saat digoreng.
  • Celupkan bahan ke campuran tepung goreng serba guna dan oleslah dengan tepung roti yang telah disiapkan.

Sekarang bahan siap digoreng :

  • Tuangkan minyak goreng secukupnya ke kuali tunggu sebentar sampai minyaknya panas
  • Masukkan satu persatu bahan yang siap digoreng dan aduklah agar matangnya merata
  • Setelah itu Nasi Kobe vegetarian bisa diangkat dan siap disajikan, selamat mencoba!

Demikian video kita kali ini. Subscribe, like, dan share video serta channel Youtube kami agar lebih semangat berkreasi dalam mengolah kuliner ala Mama Chef.

Jika ada kritik, saran dan pertanyaan, silahkan sampaikan di kolom komentar. Sampai jumpa di video berikutnya, tetaplah kreatif dan jadilah generasi positif, CU Bye Bye!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun