Joko Santoso, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan, Perpusnas, hari ini, Selasa, 19 Maret 2024 dilantik sebagai Sekretaris Utama Perpusnas. Plt. Kepala Perpusnas, E. Aminudin Aziz yang melantik secara langsung. Pelantikan dilaksanakan di Gedung Perpusnas Medan Merseka Selatan Lantai 5. Pelantikan didasarkan Surat Keputusan Presiden no..30 Tahun 2024 tanggal 8 Maret 2024.
Pelantikan dihadiri oleh jajaran pejabat madya dan pratama, pustakawan ahli utama, administrator dan pengawas di lingkungan Perpusnas. Hadir juga tamu undangan dari ANRI, Bappenas, dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI
Plt. Kaperpusnas dalam pidato pelantikan menyampaikan bahwa Pejabat baru Sestama harus lebih lincah, berkoordinasi baik secara intetnal dan eksternal, mempunyai terobosan baru, jangan menunggu-nunggu tugas tetapi harus mengambil inisiatif dalam mengambil solusi.
Sestama yang baru juga harus segera cepat belajar terkait tupoksi yang diemban. Plt. Kaperpusnas juga mengucapkan terima kasih kepada Plt. Sestama Ofy Sofiana yang selama ini telah mengemban tugas-tugas sebagai sestama dan Sestama yang baru harus banyak belajar kepada Ofy Sofiana.
Selamat bertugas buat Joko Santoso. Semoga amanah.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI