Dapur Mallawa Berbagi, Sedekah Penuh Keberkahan
Dapur Mallawa pada ramadan 1445 H kali ini kembali berbagi kepada sesama di lingkungan terdekat. Berbagi dalam bentuk sembago untuk berbuka puasa. Tak banyak yang bisa diberikan hanya sekedar berbagi dan semoga membawa keberkahan bagi penerimanya. Paket berbagi berisi mie instansi, gula, sirup, teh, dan kue kaleng. Paket dibeli secara mandiri di kios rumahanl dekat pasar pucung kalimulya. Â Dan dikemas secara bersama-sama, dan akan dibagikan secara langsung ke rumah-rumah yang sekiranya membutuhkan.
Dapur Mallawa berbagai merupakan agenda yang sudah dijadwalkan setiap tahunnya . Pelajaran yang bisa dipetik adalah mengajarkan nilai-nilai saling memberi dan menerima serta salaing mendoakan semoga selalu diberikan kesehatan dan keberkahan serta adnya kashi sayang dan membantu bagi mereka yang membutuhkan.
Dalam QS Al-Munafiqun Ayat 10 disampaikan Infakkanlah dari apa yang telah kami anugerahkan kepadamu sebelum kematian datang kepada salah seorang di antaramu. Dia lalu berkata (sambil menyesal), Ya Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda (kematian)-ku sedikit waktu lagi, aku akan dapat bersedekah dan aku akan termasuk orang-orang saleh.
Hikmah yang bisa dipetik dari sedekah selain membawa keberkahan adalah sedekah jangan ditunda-tunda sehingga nantinya ada penyesalan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H