Darurat Literasi Indonesia: Urgensi Reformulasi Sinergi dan Kolaborasi: sekilas info
Darurat Literasi Indonesia: Urgensi Reformulasi Sinergi dan Kolaborasi merupakan sebuah buku  yang menggambarkan  potret literasi di Indonesia, kondisi perpustakaan, bahan bacaan, serta kebijakan dan kewenangan penyelenggaraan perpustakaan. Buku ini ditulis oleh Dr. H. Abdul Fikri Faqih, M.M. Wakil Ketua Komisi X DPR RI, penyunting olehAnna Kurniawati, S.IP, M.B.A.  Buku diterbitkan oleh Sekretariat Jenderal DPR RI pada tahun 2023  dengan nomor ISBN 978-602-8722-80-5
Buku ini menghimpun temuan dan catatan di rumah wakil rakyat yang disajikan secara ringan sebagai bentuk peningkatan literasi Indonesia. Beberapa data dalam buku ini diambil dari Panja Peningkatan Literasi dan Tenaga Perpustakaan Komisi X DPR RI. Di awal buku juga disampaikan komentar-komentar dari Anggota Panja PLTP terkait dengan darurat literasi. Buku dibagi menjadi 5 bagian. Bab I Pendahuluan: Latar Belakang Masalah, Teori tentang literasi, perbandingan literasi negara lain.Â
Bab II. Potret literasi di Indonesia: Kebijakan anggaran literasi yang tersebar di berbagai kementerian/lembaga. Literasi Indonesia dalam angka, Perpustakaan yang kurang memadai, Kondisi Tenaga perpustakaan di Indonesia. Bab III. Darurat Literasi di Indonesia: A. Sejumlah Persoalan literasi: perpustakaan sekolahmasih memprihatinkan, bahan bacaan masih minim, belum jelasna kewenangan menumbuhkan TBM, Dualisme standar perpustakaan. B. Literasi menjadi prioritas keluaran pendidikan. C. Sinergi program literasi dan efektivitas penggunaan anggaran: urgensi redefinisi literasi dan sinergi program literasi, Lima tingkatan literasi Perpusnas jadi acuan, ketidakberpihakan anggaran untuk meningkatkan literasi, Teknologi informasi dan peningkatan literasi, Membangun kegemaran membaca melalui mendongeng, Bab IV. Literasi Indonesia menatap masa depan. Bab V. Penutup.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H