Bolu Toba yang terkenal akan pilihan topping menggoda seperti coklat, durian, dan keju, kini hadir di lokasi ketiga di Jalan Balai Kota Merdeka Walk Kota Medan. Resmi meluncurkan varian terbaru di lokasi ini, penggemar kudapan manis dapat menikmati bolu gulung tiga rasa yaitu coklat, cappucino, dan greentea.
Bicara soal lokasi terbaru di Merdeka Walk, pilihan tempat sangat mudah dijangkau dan memudahkan konsumen untuk takeaway. My personal favourite yang selalu dipesan ketika pengin bolu toba adalah tiramisu. Fun fact dari Bolu Toba ini adalah topping coklat yang full dan layer-nya yang crispy, ada pula pinggiran yang menyerupai kulit harimau menambah kenikmatan bolu ini. Nama tiramisu ini mewakili salah satu lokasi kota Medan, yaitu Kampung Keling Tiramisu.
Saya berkunjung ke outlet Merdeka Walk pada Kamis, 2 Desember 2021 bertepatan dengan promo serba Rp25k untuk semua varian tanpa terkecuali. Lengkapnya, promo ini dilaksanakan pada 1-3 Desember 2021 selama dua jam per hari. Pelanggan yang biasanya harus merogoh uang Rp59-65k, selama jadwal promo dapat membeli seluruh varian seharga Rp25k.
Pengalaman pertama berkunjung ke outlet Merdeka Walk, lokasi kali ini cocok untuk hang out bareng teman maupun keluarga. Selain gampang dijangkau, lokasi yang terbuka memudahkan pelanggan untuk bertransaksi tanpa harus takut akan bahaya berdesakan, apalagi selama masa pandemi yang membuat semua orang harus lebih berhati-hati.
Kunjungan kali ini, saya berkesempatan mencoba kembali Kampung Keling Tiramisu dan Spikoe, berhubung varian terbaru bolu red velvet dan banana sudah habis terjual hari itu. As always, Kampung Keling Tiramisu tidak pernah mengecewakan, rasanya tetap enak seperti saat pertama kali mencoba varian ini.
For the first time, saya mencoba Spikoe karena tampilannya yang memiliki dua toping berbeda, coklat dan keju yang penuh dan menggoda. Bolu ini terdiri atas dua lapis, lapisan paling atas adalah bolu berempah kayu manis, lapisan kedua adalah bolu coklat. Dua lapisan bolu ini diapit dengan krim coklat dan crispy.
Berhubung saya sangat penasaran dengan varian tiga rasa yang ikut sold out hari itu, saya mencoba peruntungan dengan datang lagi ke lokasi pada Jumat, 3 Desember 2021 bertepatan dengan hari terakhir promo serba Rp25k. Benar saja, banyak calon pembeli yang tidak melepas kesempatan untuk mendapatkan berbagai pilihan bolu toba dengan harga super miring. Antrean pun sempat mengular mengingat antusias masyarakat yang besar terhadap kuliner kota Medan ini.
Bolu gulung tiga rasa coklat, cappucino, dan greentea memiliki ciri khas bolu toba. Untuk rasa coklat dan cappucino, bisa dibilang menyerupai rasa pada varian Coklat Padang Bulan dan Kampung Keling Tiramisu tapi rasa kopinya lebih on point. Sementara untuk greentea, rasanya sangat otentik greentea sekali. Selain halal dan enak, bolu toba memang worth to buy karena terbuat dari bahan berkualitas dan banyak pilihan yang bisa dicoba. Terkhusus bolu gulung, kita bisa menikmati tiga rasa berbeda dalam sekali pembelian.
Terkait dua menu baru yaitu red velvet dan banana. My personal opinion will be, pastikan mencoba varian banana karena kombinasi bolu dengan pisang, coklat, dan keju tidak pernah mengecewakan. Bagi yang belum berkesempatan mendapatkan promo dari bolu toba, pastikan kamu meng-update info dengan kunjungi serta ikuti Instagram resmi @bolutobamedan.
Penasaran dengan varian bolu toba lainnya, secara lengkap, varian bolu toba terdiri atas Titi Kuning Cheese, Coklat Padang Bulan, Kampung Keling Tiramisu, Japaris Durian, Pancing Hazelnut Oreo, Spikoe, Bolu Gulung 3 Rasa, Bolu Banana Coklat dan keju, serta varian terbaru yakni Bolu Red Velvet. Kini Bolu Toba Medan juga hadir di Merdeka Walk Medan sebagai lokasi di pusat Kota yang lebih mudah dan dekat untuk dijangkau masyarakat. Bolu Toba Medan juga menyediakan tempat untuk para pengunjung dalam mencicipi varian menu seru di sini.