Mohon tunggu...
Malikhatul Kiftiya
Malikhatul Kiftiya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswi berusia 19 tahun yang sedang menempuh pendidikan di Universitas Muhammadiyah Malang Program Studi Ilmu Keperawatan tahun 2022. Memiliki hobi photografi dan editing serta kemampuan active listening yang baik. Saya memiliki impian menjadi seorang perawat yang profesional dan dapat bermanfaat bagi lingkungan sekitar.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Daun Pecut Kuda Solusi Herbal untuk Berbagai Masalah Kesehatan

8 Desember 2023   17:56 Diperbarui: 8 Desember 2023   18:16 98
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Daun pecut kuda, dengan nama latin Achyranthes Aspera, adalah jenis tanaman herbal yang banyak digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai kondisi, namun masih banyak yang belum tahu akan manfaat dari tanaman ini. Daun pecut kuda diketahui memiliki kandungan, seperti Asam lemak, Asam Oleanolat, Triacontanol, Achyranthine, Asam Amino yang berbeda, Bisdesmosidic, Saponin berbasis Triterpenoid, D-glukuronat, Betaine, Ekdisteron, Spinasterol, Dihidroksi keton, Spathulenol, Alkaloid, dan n-Hexacos-14-enoic. Semua bagian dari tanaman ini, mulai dari akar, biji, daun, batang, dan bunga, diketahui berpotensi digunakan sebagai pengobatan alternatif.

Apa saja manfaat dari Daun Pecut Kuda? 

1. Meredakan Radang Tenggorokan

Kandungan antibakteri dalam tanaman pecut kuda telah diteliti dan terbukti mampu menghambat pertumbuhan bakteri. Fungsi ini juga diketahui bisa secara aktif menghambat bakteri Streptococcus pyogenes lebih baik dibandingkan dengan penggunaan obat penisilin.

2. Mengatasi Keputihan pada Wanita

Achyranthens Aspera diketahui memiliki potensi manfaat sebagai obat keputihan pada wanita. Hasil penelitian menunjukan bahwa ekstrak tanaman pecut kuda yang telah dijadikan serbuk bisa membantu pertumbuhan jamur Candida albicans yang merupakan salah satu penyebab keputihan.

3. Menurunkan Demam

Berdasarkan Future Journal of Pharmaceutical Sciences, tanaman pecut kuda sudah sejak lama digunakan dalam pengobatan tradisional di Afrika untuk mengobati berbagai macam penyakit, termasuk demam. Ini karena tanaman pecut kuda memiliki fungsi sebagai antioksidan dan anti-peradangan, meski memiliki zat antivirus yang lemah.

4. Membantu Penyembuhan Luka Terbuka

Ekstrak dari tanaman pecut kuda diketahui bisa membantu mempercepat penyembuhan luka. Melalui sebuah penelitian yang dilakukan pada tikus, luka yang terbuka dapat tertutup kembali dengan sempurna pada hari ke-12 setelah penggunaan salep dari ekstrak tanaman pecut kuda 5%.

Selain itu Daun pecut kuda, atau Achyranthes Aspera, dapat diolah sendiri di rumah, ada berbagai cara untuk mendapatkan manfaat kesehatannya. Ada berbagai macam cara pengolahan daun pecut kuda, seperti:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun