Open In Browser
ekstensi satu ini berguna untuk membuka web hasil program yang kalian buat di VS Code dengan sangat mudah. setelah ekstensi ini di install, kalian hanya perlu menggunakan shortcut alt + b untuk membuka tampilan web dari program yang kalian buat.
jika ingin membuka selain dari browser bawaan, bisa juga menggunakan shortcut shift + alt + b.Â
Prettier
Prettier adalah sebuah code formatter yang dapat dengan mudah merapihkan source code yang kita tulis dengan aturan-aturan yang terdapat pada setting defaultnya. Kita juga dapat menyesuaikannya sendiri menurut style guide kita masing-masing
karna VS Code saya sudah terinstall prettier, tampilan source code akan menjadi rapih seperti tampilan gambar diatas.Â
VSCode Icons (vscode-icons)
Ekstensi ini akan memberikan view berupa ikon di sebelah folder/file struktur folder kita. Hal ini memudahkan kita dalam mengidentifikasi folder/file jenis apa yang kita cari.
tampilan folder atau ikon folder akan terlihat seperti gambar diatas bila ekstensi sudah di install.